Esports: Setelah Hadirkan Bruce Lee, PUBG Mobile Gaet Azka Corbuzier

PUBG Mobile hadirkan Bruce Lee
Sumber :
  • istimewa

VIVA Sport– Setelah mengumumkan kolaborasi dengan Bruce Lee pada 3 Januari lalu, PUBG Mobile mengumumkan bekerja sama dengan Azka Corbuzier untuk memeriahkan pembaruan teranyar 2.4 pada Jumat 13 Januari 2023.

Esports: Perayaan Ulang Tahun Ketujuh PUBG Mobile

Di update PUBG Mobile 2.4 ini Azka mengikuti tantangan The Way of Bruce Lee yang disiarkan di kanal YouTube dan Facebook PUBG Mobile Indonesia pada 15 Januari 2023 dengan menunjukkan kebolehannya bermain PUBG Mobile di mode Martial Showdown melawan Edwin Chia atau yang dikenal sebagai BTR Starlest.

Azka mengaku sedang menjadi bagian dari PUBG MOBILE Indonesia, yang saat ini sedang berkolaborasi dengan Bruce Lee.

Anak Deddy Corbuzier Dihujat Warganet usai Promosikan Pertamina: Keluarga Buzzer!

"Bruce Lee adalah sosok master beladiri yang dihormati di seluruh dunia, termasuk oleh saya sendiri, sehingga menjadi kebanggaan tersendiri bagi saya untuk dapat mengambil bagian dalam projek ini,” ujar Azka seperti dilansir dari Antara.

Putra sulung Deddy Corbuzier tersebut pun telah menggeluti seni bela diri sejak kecil, dan kini menguasai lebih dari lima jenis bela diri.

Gamers asal ITB STIKOM Bali Borong Juara Mobile Legends Tingkat Perguruan Tinggi

Kini, ia juga aktif sebagai kreator konten dengan lebih dari 900.000 pengikut di kanal YouTube dan 1,3 juta pengikut di kanal Instagram.

Selain itu, Azka juga akan tampil dalam TVC PUBG Mobile Indonesia yang mengangkat tema Martial Showdown, yang juga bisa disaksikan kanal resmi PUBG Mobile Indonesia

“Projek skala besar pertama saya ini mendatangkan pengalaman baru yang berkesan dan menyenangkan, dan saya menantikan kesempatan selanjutnya untuk dapat berkolaborasi kembali dengan PUBG Mobile Indonesia,” tutup Azka.

Ketum ESI Jatim Periode 2025-2029

Ketum ESI Jatim Murbianto akan Tingkatkan Pembinaan Esports di Jatim

Brigjen TNI Murbianto Adi kembali terpilih sebagai Ketua Umum Esports Indonesia (ESI) Jawa Timur periode 2025-2029.

img_title
VIVA.co.id
12 Maret 2025