Manfaatkan Teknologi Canggih, M Fadli Makin Mudah Pilih Sepeda Terbaik

M Fadli Imammuddin menjajal teknologi bike fitting idmatch
Sumber :
  • Istimewa

VIVA Sport – Meningkatnya jumlah para pesepeda selama pandemi COVID-19 membuat peminat idmatch sebagai penyedia teknologi bike fitting semakin melonjak. Salah satu yang menggunakan teknologi tersebut adalah atlet paralimpik, M Fadli Imammuddin.

8 Olahraga yang Harus Kamu Coba untuk Hilangkan Perut Buncit Secara Cepat dan Aman!

Fadli mengatakan teknologi bike fitting menggunakan sistem idmatch merupakan terobosan yang sangat membantu para pesepeda baik amatir maupun atlet dalam mengetahui jenis sepeda terbaik untuk digunakan.

Dia pun merasakan manfaat yang besar sejak menggunakan bike fitting dari idmatch. Menurutnya, teknologi itu membantu meningkatkan performa di lintasan sehingga bisa mengeluarkan kemampuan maksimal ketika berlomba.

Ivan Gunawan Gaungkan Gaya Hidup Aktif untuk Wanita Indonesia

"Saya sudah mengenal ini dari tahun lalu. Dengan teknologi ini saya merasakan banyak perubahan yang mengarah ke perbaikan. Walau bagaimanapun, seorang atlet butuh ukuran yang presisi. Sebelumnya, rata-rata atlet melakukan fitting hanya dengan otodidak atau kebiasaan. Dan hadirnya idmatch ini membuat fitting lebih presisi dan meningkatkan kenyamanan bagi pesepeda," kata Fadli.

"Ketika kita memaksimalkan fitting yg nyaman buat kita, itu pasti akan memaksimalkan potensi dan power. Dengan fitting bike ini kita juga bisa memaksimalkan dari segi endurance dan speed," jelasnya.

Aksi Nekat Bocah Naik Sepeda Sambil Akrobat di Jalan, Hampir Tabrak Mobil

Mengetahui idmatch baru saja meresmikan Head Quarter pertama di Indonesia di kawasan Galeria SCBD Lot 6, Senayan, Jakarta, pada Sabtu 17 September 2022, Fadli menyatakan dukungannya. Dia berharap semakin banyak yang menggunakan teknologi ini.

Peresmian Head Quarter idmatch di Jakarta

Photo :
  • Istimewa

Sebagai informasi, Bike Fitting sendiri pada intinya merupakan proses analisa penyesuaian antara bentuk dan ukuran sepeda terhadap “postur tubuh” pesepeda sendiri. idmatch memiliki teknologi mesin otomatis yang bergerak untuk mencari posisi paling optimal sehingga pesepeda mendapatkan sepeda dengan ukuran yang tepat agar mampu memaksimalkan performa dan meminimalisir terjadinya cedera yang diakibatkan kesalahan ukuran atau setelan sepeda.

idmatch memiliki software analisys system yang terkoneksi secara worldwide. Dengan dynamic scanning 3D saat melakukan simulasi pedalling (mengayuh) di atas smartbike maka setiap angle akan terekam dan secara otomatis sistem akan melakukan koreksi serta memodifikasi settingan pada sepeda secara real time. Setelah final result keluar, hasil nya akan diaplikasikan kepada sepeda menggunakan alat set up system idmatch dengan bantuan akurasi dari sinar laser (infra-red) sehingga tidak akan terjadi salah pengukuran.

Setelah 1 tahun ada di Indonesia, lebih dari 3.500 pesepeda telah melakukan bike fitting dan lebih dari 7.000 pesepeda telah melakukan cleat fitting menggunakan system idmatch yang terbukti mampu untuk meningkatkan performance dalam bersepeda baik untuk Atlet maupun pesepeda hobby.

"idmatch bike lab hadir terutama di Indonesia adalah sebuah teknologi yang memberikan kemudahan bagi pesepeda untuk mencari sepeda yang nyaman baginya," ujar idmatch Global Brand Manager asal Italia, Matteo Paganelli.

"Sangat penting bagi setiap pesepeda untuk mendapatkan kenyamanan dari sepedanya untuk meningkatkan performa dan mendapatkan posisi yang baik ketika bersepeda santai maupun saat balap," lanjutnya.

Tak hanya bike fitting, Fadli juga mulai menjajal idmatch Footbed. Ini merupakan teknologi insole (alas kaki) sepatu yang dirancang untuk menopang kaki saat bersepeda. Teknologi ini sekaligus membiarkan kaki bebas bergerak di dalam alas kaki tanpa memaksanya ke posisi yang tidak wajar dan tidak efisien.

Setyo Budiyanto saat menjalani Fit dan Proper Test Calon Pimpinan KPK di Komisi

Isi Garasi Ketua KPK Terpilih Setyo Budiyanto, Sepedanya Mahal Banget

Ketua KPK terbaru Setyo Budiyanto diketahui memiliki harta kekayaan sebanyak Rp9 miliaran. Di mana, ada sepeda yang harganya mahal.

img_title
VIVA.co.id
21 November 2024