Gelar Kejurnas 2022, PB Shokaido Bakal Kirim Atlet ke Kejuaraan Dunia

PB Shokaido Gelar Kejurnas 2022
Sumber :
  • istimewa

VIVA – Perguruan Karate Shokaido (Shotokan Kandaga Indonesia) akan menggelar Kejuraan Nasional (Kejurnas) pada 23-25 September 2022 di Markas Kostrad Cilodong, Depok, Jawa Barat.

Ajang ini diperkirakan bakal diikuti oleh 700-800 karateka dari perguruan Shokaido se-Indonesia yang tersebar di 27 provinsi.

Sekjen PB Shokaido Asril Azhari mengatakan, kejurnas ini berpatokan pada regulasi dari Federasi Olahraga Karate-Do Indonesia (PB Forki). Oleh karenanya, seluruh kategori bakal dipertandingkan pada Kerjunas kali ini.

"Untuk kategori kami berpatokan pada kategori yang biasa diadakan oleh Forki,” kata Asril Azhari saat konferensi pers Kejuaraan Nasional Shokaido 2022 di Jakarta, Rabu 7 September 2022.

"Jadi ada pra usia dini, usia dini, pra pemula, pemula. junior, U-20, dan senior. Selain itu juga ada kata perorangan dan kata beregu," ujarnya, menambahkan.

Sementara itu, Ketua Organizing Committee, atau panitia pelaksana, Sensei Rocky mengatakan, tujuan digelarnya Kejurnas Shokaido 2022 ini untuk regenerasi dan mencari bibit unggul karateka nasional.

"Shokaido ini tidak ada perbedaan dari perguruan lainna yang ada di bawah naungan Forki. Kami merupakan provider untuk atlet tampil di kejuaraan nasional maupun internasional," kata Rocky.

"Untuk membentuk atlet yang berprestasi tentunya membutuhkan penjejangan. Kejuaraan in salah satu cara untuk mempersiapkan atlet. Yang pasti kami berharap dari Kejurnas ini lahir legenda-legenda karate yang membawa harum nama Indonesia di internasional," ujarnya, menambahkan.

Cari Karateka Muda, Piala Ketua Umum PB FORKI Shokaido Fortis Siap Digelar

Lebih lanjut, Rocky yang juga merupakann Ketua PB Shokaido Jakarta mengungkapkan, pada Kejurnas 2022 ini akan diikuti karateka terbaik nasional. Sebab, mereka yang tampil adalah para juara dari ajang Kejurda 2022.

"Kejurnas ini juga bertujuan untuk memberikan motivasi kepada atlet, kalau latihan saja tidak ada target prestasi kan jadi kurang motivasi. Kami berharap dengan adanya kerjunas ini meningkatkan motivasi atlet-atlet," ucapnya.

Salma Aulia, Calon Taruni Akpol Atlet Karate Bercita-cita Jadi Polwan Sejak Kecil

"Kerjunas ini akan diikuti yang oleh karateka terbaik dari berbagai provinsi. Jadi, Kejurnas ini kami tujukan untuk memilih karateka terbaik kami dari seluruh Indonesia," jelasnya.

Tak sampai di situ, Rocky mengungkapkan nantinya para juara Kejurnas 2022 akan mewakili Shokaido Indonesia untuk tampil di Kejuraan Dunia Karate SKIF (Shotokan Karate-do International Federation) di Jepang pada 2023 mendatang.

23 Personel Ikuti Kejuaraan Karate Kapolri 2024, Kapolda Sumut: Raih Prestasi Terbaik

"Sebagai perguruan karate, kami memiliki afiliasi teknis ke Jepang denan Sotokan Karatedo. Setiap empat tahun sekali, Skif menggelar kejuaraan dunia, dan rencananya tahun depan di Jepang. Kami berencana akan mengirimkan beberapa atlet kami yang juara ke ajang tersebut untuk mewakili Skif Indonesia," ucap 

"Kejuaraan dunia terakhir di Ceko. Kala itu, kami mendapatkan dua medali emas dan dua medali perunggu. Jadi kami memiliki target menyamai atau melebihi capaian kejuraan dunia skif 2019," ucap Rocky.

Menpora Dito Ariotedjo hadiri Kejurnas INKAI 2024

Dihadiri Menpora, Kejurnas Karate INKAI Diramaikan 31 Provinsi di Indonesia

Sebanyak 1.318 peserta dari 31 Provinsi di Indonesia tampil memukau serta memberikan yang terbaik pada Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Karate INKAI 2024

img_title
VIVA.co.id
9 November 2024