16 Tube Riders Dunia Ramaikan Kompetisi Selancar di Padang-Padang Bali

Kompetisi selancar internasional di Bali
Sumber :
  • VIVA/Maha Liarosh

VIVA Sport – Bulan Agustus menjadi puncak musim gelombang utama Indonesia yang dipilih jadi moment penyelenggaraan Kompetisi Selancar Internasional Rip Curl Cup Padang-Padang 2022 di Bali. Dalam kompetisi yang berlangsung selama sebulan penuh di bulan Agustus, ada 16 tube riders yang akan berlaga di event bergengsi tersebut. 

Rekomendasi Tempat Menginap untuk Staycation di Bali, Estetik dan Strategis!

Kompetisi tahunan itu sempat 2 tahun terhenti karena pandemi COVID-19. Tahun ini, panitia kembali menggelar kompetisi untuk para peselancar di dunia itu. 

"Melihat kondisi COVID-19 yang terkendali di Bali, kompetisi ini bisa terselenggara kembali. Saya yakin acara ini akan berjalan sukses dan lancar," kata Wagub Bali Cok Ace membuka event, Senin, 1 Agustus 2022.

Dampak Abu Vulkanik Gunung Lewatobi, Ratusan Turis Asing di Labuan Bajo Pindah ke Bali Lewat Jalur Laut

Kejuaraan itu, kata Wagub, sejalan dengan upaya pemerintah dalam membangun Sport Tourism di Bali. Bidang Olahraga menjadi salah satu sarana dalam menggeliatkan kembali perekonomian masyarakat sekaligus mendukung kebangkitkan pariwisata Bali. 

Dikatakan, kompetisi selancar menjadi momen  para tube riders terbaik dunia yang akan berhadapan dengan talenta terbaik Indonesia dari Bali.

Dianggap Tak Senonoh, Pemprov Bali Larang Pementasan Joged Bumbung Jaruh

Kompetisi selancar internasional di Bali

Photo :
  • VIVA/Maha Liarosh

"Para penggemar di seluruh dunia dapat menyaksikan acara ini secara real time di Bali. Sekaligus, menjadi wahana promosi bahwa Bali merupakan destinasi pariwisata terbaik di dunia," kata Cok Ace. 

Presiden Direktur Rip Curl Cup Trials James Hendy mengungkapkan, Rip Curl Cup Padang-Padang tahun ini hanya akan berlangsung pada momen ombak terbaik selama kompetisi berlangsung.

"Ini akan menguji kemampuan para peserta yang diikuti 16 tube riders profesional yang diundang. Selama bulan Agustus ini mereka bersiap menguasai ombak dan gelombang spektakuler yang datang," kata James Hendy. 

Tahun lalu, empat orang finalis teratas dari trials dan empat teratas dari main event akan tergabung dalam delapan pemain internasional untuk menuju babak final. 

Tapi tahun ini, kata James, akan ada perubahan. Dalam formasi trials setiap peselancar akan berkompetisi sebanyak dua kali. 

"Puncak musim gelombang utama akan memberikan kesempatan tertinggi untuk mencetak green barrel yang terkenal di dunia dengan Balinese Pipeline," kata James.

Joged bumbung kolosal di Desa Panglipuran Bali.

Hindari Aksi Porno, Bali keluarkan Aturan Joged Bumbung

Aturan tersebut mencakup aturan gerakan agar tidak ada lagi atraksi pornografi yang mencederai kesucian, etika, dan estetika tari Bali, juga mengatur desain kostum.

img_title
VIVA.co.id
17 November 2024