Persembahan MLBB Untuk Pegiat Esports Indonesia di Momen Ulang Tahun

Mobile Legend Bang-Bang
Sumber :
  • Istimewa

VIVA – Mobile Legends: Bang Bang (MLBB) tak sabar menanti momen ulang tahun yang ke-5 di bulan Oktober 2021 mendatang. 

Guna merayakan momen ini, Moonton Games sebagai developer dari gim MOBA terpopuler di Indonesia, mengumumkan Perayaan Ulang Tahun ke-5 dengan tema 5hare Fun, Forge Legends.

MLBB mempersembahkan beberapa terobosan untuk pegiat Esports Indonesia pada momen ini. Para pegiat Esport dapat memperoleh skin baru, hero baru dan items eksklusif lainnya dalam event ini.

Summer Ding, Head of Indonesia Marketing, Moonton Games mengatakan, MLBB telah mencapai 1 Miliar unduhan dan lebih dari 105 juta pengguna aktif setiap bulannya. 

Selain itu MLBB juga tersedia di lebih dari 190 negara, dengan 27 bahasa, sejak diluncurkan pada tahun 2016.

Tak sampai di situ, MLBB juga meluncurkan tournament Esport yang sudah sangat popular yakni Mobile Legends: Bang Bang Professional League (MPL).

"Untuk memberikan penghargaan pada fans dan pemain setia MLBB atas dukungannya yang tidak pernah berhenti, kampanye 5hare Fun, Forge Legends untuk merayakan hari ulang tahun ke 5 akan menampilkan banyak kegiatan," kata Summer Ding.

Dia melanjutkan, pihaknya akan memperkenalkan beberapa hero yang akan diperbaharui untuk membuat setiap pemain mendapatkan pengalaman lebih dalam bermain. Termasuk mode Brawl yang juga diperbaharui.

Taklukkan Bali 3-1, Tim Esports Sumut Sabet Medali Emas Nomor Mobile Legends

Kemudian ada Miya Moon Goddess yang bisa didapatkan secara gratis, Infinix x MLBB Pose Dance Challenge "Dawn of the Moon Remix" Spesial Ulang Tahun, Playlist Ekslusif OST Project NEXT di JOOX, hingga Season ke 21.

"Pemain juga bisa berkesempatan mendapatkan skin seasonal (Skin Fanny) hanya dengan 50 diamond, untuk top up pertama di season baru," ucap Summer Ding.

Esports: Antisipasi Perubahan Iklim, PUBG Mobile Luncurkan Play for Green

"Jika pemain mencapai ranking Grand Master, makan pemain akan berkesempatan mendapatkan skin eksklusif Gord secara gratis," sambungnya.


 

Turnamen Esports Kembali Digelar di Tangerang, Rebutkan Hadiah Senilai Rp25 Juta
Ilustrasi pemain esport profesional

Esports: PUBG Mobile Berikan Sensasi Bertempur di Area Bersalju

Gim Esports, PUBG MOBILE menghadirkan sensasi bertempur di area salju.

img_title
VIVA.co.id
14 November 2024