Jokowi: Selamat untuk Ni Nengah Widiasih

Ni Nengah Widiasih.
Sumber :
  • Tengku Zulfikar Husein

VIVA – Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengapresiasi keberhasilan Ni Nengah Widiasih di Paralimpiade Tokyo 2020. Ni Nengah sukses mempersembahkan medali pertama untuk Indonesia di multievent empat tahunan ini.

Dukungan Prabowo dan Jokowi Disebut Tingkatkan Suara Melki-Johni di Pilkada NTT

Ni Nengah berhasil meraih medali perak Paralimpiade Tokyo 2020 di cabang angkat besi kelas 41kg putri, pada Kamis siang WIB, 26 Agustus 2021, di Tokyo International Forum.

Cak Imin Yakin Dukungan Jokowi Pengaruhi Suara Ridwan Kamil dan Luthfi

"Kabar baik datang dari ajang Paralimpiade Tokyo 2020, siang ini. Atlet angkat berat Ni Nengah Widiasih meraih medali pertama untuk Indonesia, dengan merebut medali perak di kelas 41 kg putri. Selamat kepada Ni Nengah Widiasih," ungkap Jokowi di Instagram.

Bela Jokowi, Rampai Nusantara Tak Sependapat Dengan Hasto Soal Kriminalisasi Terhadap Anies

Ni Nengah sukses merebut perak setelah mengumpulkan total angkatan seberat 98kg. Sedangkan, medali emas disabet oleh atlet China, Guo Lingling dengan angkatan seberat 108kg dan Clara Fuentes dari Venezuela meraih perunggu dengan total angkatan seberat 97kg.

Ni Nengah bersaing dengan sembilan powerlifter lainnya di kelas 41kg putri. Ni Nengah mendaftarkan angkatan seberat 96kg pada kesempatan pertama dan berhasil dengan sukses melakukannya.

Sementara itu, Fuentes tak mampu melakukan total angkatan seberat 97kg dengan baik pada kesempatan pertama, dan Guo Lingling mampu mengangkat 105 kg juga di kesempatan pertama.

Said Didu

Kritikan Keras Said Didu ke Jokowi: Kudeta Partai yang Membesarkannya

Said Didu melontarkan kritik tajam terhadap Presiden Ke-7 RI Joko Widodo (Jokowi) yang ia sebut telah melakukan kudeta terhadap partai yang membesarkan namanya. 

img_title
VIVA.co.id
26 November 2024