Ungkapan Mengharukan Eko Yuli Irawan Usai Raih Perak Olimpiade 2020

Lifter Indonesia, Eko Yuli Irawan
Sumber :
  • Tangkapan layar

VIVA – Atlet angkat besi Indonesia, Eko Yuli Irawan berhasil meraih medali perak Olimpiade Tokyo 2020 kelas 61 kg.

Media Asing Remehkan Mimpi Erick Thohir Bawa Timnas Indonesia ke Ranking 50 FIFA: Mustahil

Dalam pertandingan yang berlangsung di Tokyo International Forum, Minggu 25 Juli 2021, Eko Yuli mencatatkan total angkatan 302 kg.

Dia kalah dari lifter China, Li Fabin yang mencatatkan total angkatan 313 kg. Sedangkan medali perunggu diraih lifter Kazakhstan, Igor Son.

Optimis, Erick Thohir Targetkan Timnas Indonesia Tembus Ranking 50 FIFA

Keberhasilan Eko Yuli meraih medali perak di Olimpiade 2020 sekaligus mencatatkan namanya dalam sejarah.

Dia merupakan atlet Indonesia pertama yang mampu meraih medali dalam empat edisi Olimpiade secara beruntun.

Setoran Dividen BUMN Sudah Capai Target 100 Persen, Ini 10 Perusahaan Penyumbang Terbesar

Sebelumnya Eko Yuli meraih medali perunggu di Beijing 2008 dan London empat tahun berikutnya. Eko berhasil memperbaiki warna medalinya menjadi perak di Olimpiade Rio de Janeiro 2016.

Meski sudah mengharumkan nama Indonesia di pesta olahraga terbesar di dunia itu, Eko tampaknya masih merasa belum puas karena rasa cintanya untuk Tanah Air. 

Usai pertandingan, sebuah kalimat mengharukan keluar dari atlet 32 tahun tersebut. Momen itu terjadi ketika Eko melakukan sesi wawancara dengan Erick Thohir selaku International Olympic Committee (IOC). 

Dari siaran langsung oleh salah satu stasiun TV swasta, atlet asal Lampung itu melontarkan kata 'maaf' dalam kata pembuka obrolannya. "Saya mohon maaf pak, masih ini," lirih Eko.

Ucapan Eko Yuli pun langsung dipotong oleh Erick. Dia menyebut, Eko Yuli tidak pantas mengucapkan kata maaf, karena konsistensinya. Justru, Erick mengaku bangga dengan apa yang telah dicapai Eko Yuli.

"Nggak (jangan minta maaf), yang penting kamu konsisten dan men-challenge diri kamu," kata Erick Tohir.

Erick Thohir pun meminta Eko untuk bersiap mengharumkan nama Indonesia lagi. Terdekat ada Asian Games 2022 yang bakal berlangsung di Hangzhou, China.

"Saya apresiasi dan salut sama kamu, kamu oke dari di London dulu terus Asian Games dan sekarang. Tahun depan masih ada Asian Games, tetap semangat ya," ucap Erick.

Di akhir perbincangannya, Erick pun memuji Eko Yuli sebagai legenda olahraga Indonesia. "Eko ini legenda, dia hebat, dia meraih empat medali di seluruh olimpiade-nya,"

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya