10 Wakil Indonesia di Parade Olimpiade, Siapa Pembawa Merah Putih?
- olympics
VIVA – Indonesia mengirimkan 10 orang dalam parade pembukaan Olimpiade Tokyo 2020 pada Jumat malam WIB, 23 Juli 2021.
Chef de Mission kontingen Indonesia Rosan P. Roeslani mengatakan, keputusan itu diambil setelah berkomunikasi dengan pelatih dari delapan cabang olahraga.
Jadi, hanya atlet dan pelatih yang tidak menjalani pertandingan saja yang akan ikut pembukaan.Â
Rosan menyebut, hanya ada empat atlet dari tiga cabor yang hadir. Dua di antaranya adalah yang membawa bendera Merah Putih yakni Rio Waida (surfing) dan Nurul Akmal (angkat besi)
“Kami total ada 10 orang termasuk pembawa bendera, Nurul dan Rio. Karena memang melihat pada tanggal 24 Juli 20201, ada sejumlah cabang yang langsung bermain untuk perebutan medali," kata Rosan dalam jumpa pers secara virtual, Kamis 22 Juli 2021,
"Dan setelah mendengar masukan dari pelatih jadi kami memfokuskan agar atlet benar-benar menjaga kondisinya untuk pertandingan," sambungnya.
Lebih lanjut, Rosan mengatakan, Tim Indonesia nantinya akan berada di pemanggilan ke-22 dalam parade Olimpiade. "acaranya dari jam 20:00 waktu Jepang," ucapnya.
"Kita ketahui Olimpiade adalah ajang tertinggi, bisa tampil di Olimpiade adalah suatu kebanggaan bagi atlet, karena disinilah atlet terbaik di dunia bertanding untuk mengharumakn nama bangsa," jelasnya.
Pada Olimpiade Tokyo 2020 ini, Indonesia total mengirimkan 28 Atlet dari delapan cabang olahraga (cabor).
Kedelapan cabor tersebut adalah angkat besi, atletik, bulutangkis, dayung, menembak, panahan, renang dan selancar.
Berikut ini daftar wakil Indonesia di parade pembukaan Olimpiade Tokyo 2020 yang akan berlangsung di Stadion Nasional Jepang:
1. Chef de Mission: Rosan P Roeslani
2. Atlet renang: Aflah Fadlan Prawira
3. Atlet renang: Azzahra Permatahani
4. Atlet angkat besi: Nurul Akmal
5. Atlet surfing: Rio Waida
6. Pelatih angkat besi: Dirdja Wihardja
7. Pelatih surfing: Tipi Jabrik Noventin
8. Pelatih panahan: Permadi Sandra Wibowo
9. Pelatih renang: Donny Budiarto Utomo
10. Pelatih bulu tangkis: Rionny Mainaky