Final IBL, Satria Muda Tekuk Pelita Jaya di Gim Pertama

Satria Muda Pertamina Jakarta
Sumber :
  • iblindonesia.com

VIVA – Kemenangan berhasil diraih Satria Muda Pertamina Jakarta di gim pertama final Indonesian Basketball League (IBL) 2021. Mereka menekuk Pelita Jaya Bakrie Jakarta 70-50 dalam final yang berlangsung di BritAma Arena, Jakarta, Kamis 3 Juni 2021.

Dilansir situs resmi IBL, Satria Muda unggul 14-6 dalam delapan menit kuarter pertama. Mereka memasukkan 6 angka dari paint area, 5 angka dari second chance, dan dua kali three point shot. Juan Lauren mencetak 7 angka di awal kuarter pertama.

Pelita Jaya tampak kurang tenang dalam eksekusi tembakan. Terlihat mereka juga ragu-ragu dalam penyelesaian akhir. Akibatnya Pelita Jaya hanya memasukkan 2 tembakan dari 11 attempt, hingga mendekati akhir kuarter pertama. Saat time-out, Coach Ocky juga meminta pemain untuk lebih tenang dan menikmati permainan. 

Di sisa satu menit, Pelita Jaya mencoba menipiskan margin lewat free throw Agassi (10-16). Tapi Hardianus mampu menjauhkan Satria Muda, 19-10, dengan tembakan tiga angka yang akurat. Hardianus juga mmendapatkan kesempatan tiga free throw setelah dilanggar oleh Vincent Rivaldi Kosasih. Satria Muda menambah keunggulan jadi 10 angka (21-10).

Satria Muda kembali memberi kejutan di detik-detik terakhir. Kali ini Rivaldo Tandra Pangesthio mencetak three point, memanfaatkan assist dari Rizal Falconi. Satria Muda memimpin 12 angka (24-12), di kuarter pertama.

Di akhir kuarter kedua, Satria Muda unggul 38-23. Juan Laurent Kokodiputra menyumbang 12 poin untuk Satria Muda di half-time. Sementara di kubu Pelita Jaya, Prastawa paling banyak mencetak poin dengan 7 angka

Satria Muda Mereka tampak nyaman memimpin jalannya pertandingan. Arki Dikania Wisnu mencetak 10 angka untuk Satria Muda di kuarter ketiga, membantu timnya unggul 20-13 di kuarter ini. Satria Muda mempertahankan keunggulannya dengan skor 57-36. 

Di kuarter keempat, Satria Muda semakin dominan. Mereak pun memastikan kemenangan 70-50.

Pelita Jaya Hibur Penggemar dengan Acara Meet & Greet

Hasil ini membuat Satria Muda memimpin 1-0 dalam laga final berformat best of three. Gim kedua kembali berlangsung di BritAma Arena, Jumat 4 Juni 2021.

Jika Satria Muda menang lagi, mereka dipastikan menjuarai IBL 2021. Namun, jika sebaliknya duel dilanjutkan dengan gim ketiga pada 6 Juni 2021.

Prawira Harum Bandung Resmi Lepas Antonio Hester
Pemain Prawira Harum Bandung

Prawira Harum Bandung Dapat Amunisi Tambahan Sambut IBL 2025

Prawira Harum Bandung mengumumkan kesepakatan dengan pebasket berposisi forward, Raymond Shariputra.

img_title
VIVA.co.id
22 November 2024