Penampilan Apik James Harden Gagal Selamatkan Rockets
- nba.com
VIVA –  Penampilan apik James Harden gagal membawa Houston Rockets meraih kemenangan di game 6 playoff NBA Wilayah Barat, Selasa 1 September 2020. Rockets harus takluk 100-104 dari Oklahoma City Thunder di The Arena, ESPN Wide World of Sports Complex.
James Harden tampil luar biasa dalam laga ini. Shooting guard 31 tahun ini mencatat 32 poin, 8 rebound, dan 7 assist.
Selain itu, Harden juga turut membantu pertahanan Rockets. Dia sempat membuat penyelamatan cemerlang yang membuat Thunder gagal menambah angka.
Pertandingan berjalan menegangkan dan sempat terjadi kejar-mengejar skor. Kedudukan sempat imbang 100-100 saat laga tersisa 13 detik. Di saat krusial tersebut, Thunder mampu menambah empat angka, sekaligus memenangkan laga 104-100. Chris Paul menjadi bintang kemenangan Thunder dengan 28 poin, 7 rebound, dan 3 assist.
Hasil ini membuat kedudukan sama kuat 3-3. Pemenang laga ini bakal ditentukan di game 7 yang berlangsung di HP Field House pada 3 September. Selanjutnya, tim yang lolos bakal bersua LA Lakers di semifinal Wilayah Barat.
Sementara itu, di HP Field House, berlangsung game 1 semifinal Wilayah Timur. Miami Heat sukses menundukkan Milwaukee Bucks 115-104.
Jimmy Butler tampil menggila bersama Heat dengan catatan 40 poin, 4 rebound dan 2 assist. Sedangkan dari kubu Bucks, Khris Middelton mencuri perhatian dengan 28 poin, 6 rebound, dan 5 assist.
Ini membuat Heat unggul 1-0 atas Bucks. Selanjutnya, game kedua akan berlangsung di HP Field House pada 3 September 2020.
Hasil lengkap playoff NBA, 1 September 2020
Milwaukee Bucks 104-115 Miami Heat (0-1)
Oklahoma City Thunder 104-100 Houston Rockets (3-3)
Baca juga:
Triple-double LeBron James Bawa Lakers ke Semifinal Wilayah Barat NBA
Playoff NBA Kembali Bergulir, Catat Tanggalnya