Adem, Ferguson dan Khabib Sedang 'Mesra'
- The Sun
VIVA – Perseteruan antara dua petarung UFC, Tony Ferguson dan Khabib Nurmagomedov mencair. Itu terlihat dari pernyataan kedua petarung di akun media sosial usai laga antara Ferguson dan Justin Gaethje yang digelar pekan lalu.
Setelah menelan kekalahan menyakitkan dari Gaethje, Ferguson menerima banyak kritikan dari berbagai pihak. Mereka menilai Ferguson yang diunggulkan di duel tersebut justru tampil di bawah performa.
Dengan kekalahan itu, Ferguson harus rela sabuk juara interim kelas ringannya jatuh ke tangan Gaethje. Namun respons mengejutkan justru dilontarkan oleh Khabib Nurmagomedov.
Alih-alih memberikan pandangan miring terhadap Ferguson, petarung Rusia ini justru memuji Ferguson. Dia juga memberikan semangat.
Seperti yang diketahui sebelumnya Ferguson sering melontarkan celaan untuk Khabib. Terlebih setelah Khabib memutuskan mengundurkan diri dari duel dengan Ferguson dan digantikan Gaethje di UFC 249.
"Apapun yang terjadi sebelumnya, tetap angkat kepalamu Tony. Saya harap yang terbaik untuk Anad dan juga keluarga. Saya yakin anak Anda akan bangga saat dewasa nanti," tulis Khabib di akun media sosial twitter pribadinya.
Ferguson membalasnya dengan bijak. Di akun media sosial instagram dia mengunggah postingan tersebut. Balasannya hangat dan juga dia mendoakan kesembuhan ayah Khabib.
"Respek, Khabib Anda masih berhutang 20 kali push up. Saya senang ayah Anda sudah semakin baik keadaannya. Saya nanti akan berjumpa dengan Anda, tetaplah berlatih untuk laga final sebenarnya," kata Ferguson.
Baca juga:
Justin Gaethje Bongkar Rahasia Bikin Tony Ferguson Babak Belur
Bahaya, Mike Tyson Sedang Buat Monster di UFC?
Tyson Jadi Kompor, McGregor Panas Minta Rematch Lawan Mayweather ?