Pasca Cuti Ibadah Ramadhan, Khabib Sudah Ditunggu Lawan Berat

Juara kelas ringan UFC, Khabib Nurmagomedov
Sumber :
  • Bloody Elbow

VIVA – Ultimate Fighting Championship memastikan pemenang Tony Ferguson versus Justin Gaethje pada 9 Mei 2020, akan mendapatkan tiket menantang Khabib Nurmagomedov dalam unifikasi gelar kelas ringan. Presiden UFC, Dana White, mengonfirmasi duel melawan Khabib Nurmagomedov akan digelar pada akhir 2020 mendatang.

Mengenal Indonesia Arena, Venue Berlangsungnya UFC Fight Night 2025

Saat ini, Khabib Nurmagomedov masih absen bertarung. Pasca mundur dari UFC 249, Khabib Nurmagomedov harus cuti karena menjalani ibadah puasa selama ramadhan.

Maka dari itu, paling cepat Khabib Nurmagomedov bisa bertarung pada September 2020.

Ketika UFC DIguncang Skandal yang Menggemparkan

"Atau, Oktober 2020. Laga Ferguson versus Gaethje bisa menjadi yang paling sadis. Duel ini, mempertaruhkan sabuk interim. Pemenangnya, 100 persen, melawan Khabib," tegas White dikutip ESPN.

Petarung UFC, Tony Ferguson

Malam Kejutan di UFC 310, Petarung Korea Ngamuk Usai Wajib Militer

Khabib Nurmagomedov seharusnya bertarung pada UFC 249 melawan Ferguson. Namun, pertarungan yang awalnya mau digelar pada 18 April 2020, tak bisa berjalan semestinya.

Sempat ada kebingungan yang melanda Khabib Nurmagomedov. Sebab, UFC tak kunjung memastikan di mana lokasi pertarungan.

UFC sudah menginstruksikan Khabib Nurmagomedov berangkat ke Abu Dhabi. Namun, dia tak bisa masuk Abu Dhabi karena sudah menerapkan lockdown demi pencegahan virus corona COVID-19.

Alhasil, Khabib Nurmagomedov harus pulang ke Rusia. Apesnya, di sana dia terjebak dan tak bisa kembali ke Amerika Serikat untuk melakoni laga melawan Ferguson. Beruntung bagi Khabib Nurmagomedov, laga 18 April 2020 juga batal digelar.

Pun, Khabib Nurmagomedov tak bisa memenuhi panggilan bertarung 9 Mei 2020, karena harus melakoni ibadah puasa di bulan ramadhan dan UFC telah menyetujuinya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya