Irlandia Diteror Virus Corona, Conor McGregor Minta Lockdown

Bintang Ultimate Fighting Championship (UFC), Conor McGregor
Sumber :
  • Instagram/@thenotoriousmma

VIVA – Bintang Ultimate Fighting Championship (UFC), Conor McGregor, meminta kepada Preside Irlandia, Michael D. Higgins untuk menerapkan lockdown. Teror virus Corona sudah cukup mengerikan di Irlandia. Hingga Selasa 24 Maret,2020, tercatat enam orang meninggal dengan lebih dari 1.000 kasus.

Bertarung Pulihkan Pandemi, Jalan Terjal Pemerintah Indonesia Bangkit dari Belenggu COVID-19

Eropa saat ini memang menjadi benua yang paling terdampak oleh virus Corona. Berbagai negara di dalamnya menghadapi ribuan kasus dan ribuan korban meninggal. Salah satu yang terparah adalah Italia dengan 59.138 kasus dan 5.476 korban meninggal.

Sebagai salah satu untuk menekan penyebaran virus Corona, beberapa negara di Eropa juga sudah menerapkan lockdown, alias mengunci seluruh akses masuk maupun keluar dari suatu daerah maupun negara.

COVID-19 di Jakarta Naik Lagi, Total Ada 365 Kasus

Inggris dan Italia adalah negara yang melakukannya. McGregor berharap negaranya juga menerapkan hal yang sama sebelum wabah virus Corona semakin merebak.

Kasus COVID-19 di DKI Jakarta Naik Sejak November 2023

Baca Juga: Lupakan Sejenak Virus Corona, Ada 'Duel' Muhammad Ali vs Holyfield

"Saya ingin mengatakan bahwa sementara kita semua sedang berdebat tentang lockdown saya merasa kita harus melakukannya (lockdown). Kita tidak perlu lagi mendebatkan hal ini. Kita harus menutup bandara kita, kita harus menutup semua bisnis yang tidak penting. Kita harus memotong semua perjalanan yang tidak penting, kata McGregor di akun media sosial miliknya. 

“Presiden Higgins, Anda harus memberi dukungan kepada wakil laksamana Mark Mellett, dan kepala petugas medis Tony Holohan, untuk melakukan tugas ini. Saya tahu bahwa ketika keseriusan sejati dari ini dipahami, seperti yang terjadi sekarang, bangsa kita yang hebat akan menurut dan tanpa cela melakukannya," sambungnya.

Lebih lanjut, McGregor juga mengajak kepada seluruh masyarakat Irlandia untuk bersama-sama melawan virus Corona. "Kita perlu mengambil langkah yang sama seperti beberapa negara yang terkena dampak lebih berat.Saya tahu pertarungan yang sulit. Saya ingin memanggil orang-orang hebat Irlandia, perjuangan ini membutuhkan kita semua," ucapnya.

Baca Juga: 

Kedahsyatan Pukulan Mike Tyson, Anginnya Saja Bikin Jagoan WWE Gila

Mike Tyson dan 5 Petinju Paling Licik di Dunia

Muhammad Ali dan 5 Hal Tak Terlupakan

Pelampiasan McGregor Batal Pesta di Amerika karena Virus Corona

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya