Pemain Real Madrid Positif Terinfeksi Virus Corona COVID-19

Pemain dan ofisial Real Madrid.
Sumber :
  • twitter.com/realmadriden

VIVA – Real Madrid mengumumkan, salah satu elemen timnya positif terinfeksi virus corona COVID-19. Instagram resmi Real Madrid, @realmadrid, menyatakan salah satu anggota tim utama basketnya positif terinfeksi virus corona.

Kylian Mbappe Terancam, Real Madrid Diminta Rekrut Monster Baru Asal Swedia Ini

Saat ini, Madrid sudah mengambil kebijakan untuk melakukan karantina kepada seluruh elemen tim basketnya. Pun, para pemain di tim sepakbola Madrid, juga harus dikarantina.

Tim sepakbola juga harus menjalani masa karantina, karena keduanya berada dalam satu kamp latihan. Para pemain sepakbola dan basket Madrid juga sering bertinteraksi.

Kylian Mbappe Dicoret dari Timnas Prancis

Maka dari itu, demi mencegah penyebaran lebih lanjut, manajemen Madrid melakukan karantina.

Mantan Petinggi Real Madrid Kritik Ancelotti Usai Dipecundangi Milan, Pelatih Italia Itu Sudah...

Ini juga sudah sesuai dengan prosedur dari WHO serta otoritas kesehatan terkait, dengan melakukan karantina selama 14 hari terhadap seluruh pihak yang sudah melakukan kontak dengan pasien positif virus corona.

Virus corona menjadi wabah paling serius di dunia saat ini. Kawasan Eropa belakangan menjadi sorotan. Sebab, mendadak benua biru diserang virus corona begitu cepat.

Pemain AC Milan rayakan kemenangan lawan Real Madrid

2 Pertandingan Kebobolan 7 Gol, Real Madrid Dibully Timnas Terburuk di Dunia

Harga diri Real Madrid sebagai raksasa Eropa kini tengah diinjak-injak. Betapa tidak, Los Blancos kena bully Timnas San Marino

img_title
VIVA.co.id
9 November 2024