Setelah Ribut dengan Ferguson, Khabib Ternyata Teror Bos UFC
- The Sun
VIVA – Petarung UFC, Khabib Nurmagomedov ternyata melakukan teror kepada bos UFC, Dana White usai terlibat keributan dengan calon lawannya Tony Ferguson pada Jumat 6 Maret 2020 waktu setempat.
Khabib dan Ferguson mengundang jutaan pasang mata di seluruh dunia saat keduanya bertemu di konferensi pers UFC 249 jelang pertarungannya pada pertengahan April 2020 mendatang. Mereka terlibat keributan kecil.
Kedua petarung dalam konferensi pers saling pamer sabuk. Khabib menunjukkan sabuk juara kelas ringan UFC sedangkan Ferguson pamer sabuk juara interim kelas ringan UFC. Tensi makin panas setelah mereka adu mulut.
Ferguson menaruh sabuk di bawah dengan mengepalkan tangannya ke arah Khabib. Dia memberikan isyarat untuk Khabib melakukan hal serupa.
Tapi petarung Rusia ini tidak menuruti dan tersulut emosi, dia menendang sabuk milik Ferguson. Sehari kemudian, dilansir dari media sosial instagram pribadi Khabib, dia melakukan teror kepada bos UFC, Dana White.
Dia memposting foto berdiri di depan mobil White dan menulis. "Berikan saya lokasi Anda sekarang atau saya akan menghancurkan mobil Anda," tulis Khabib.
Kemungkinan besar, petarung asal Rusia ini berniat untuk menemui White. Namun tentu ini bukan ancaman serius, melainkan hanya guyonan semata.
Di hari yang sama dia juga membagikan foto dengan White sambil merangkul satu sama lain. "Mobilnya baik-baik saja. Jika Anda tidak tahu sekarang Anda tahu," tulis Khabib.
Khabib sendiri dikenal orang yang ramah. Dia sebelumnya juga melakukan candaan serupa, tepatnya setelah memenangkan laga menghadapi Conor McGregor. Dia meneror mobil White karena tidak langsung mendapat sabuk juara dan uang kemenangan buntut keributan yang terjadi di luar arena.