Momentum Louvre Surabaya Kunci Tiket Playoff IBL 2020

Louvre Surabaya
Sumber :
  • IBL Indonesia

VIVA – Seri keenam Indonesia Basketball League (IBL) 2020 berlangsung di DBL Arena, Surabaya pada 6-8 Maret 2020. Louvre Surabaya bertekad untuk mengunci tiket ke babak playoff pada kesempatan kali ini.

Kalahkan PP Perbasi, Bos Louvre Surabaya: Kami Rugi Besar dan Rusak Reputasi

Meski berstatus tim pendatang baru, Louvre sudah berhasil merebut hati masyarakat Surabaya. Kehadiran para penggemar akan menjadi senjata tambahan mereka dalam menghadapi tiga laga di kandang sendiri.

Louvre bakal berhadapan dengan Prawira Bandung, Indonesia Patriots, dan Pacific Caesar Surabaya. Andika Saputra selaku pelatih akan membawa anak asuhnya untuk fokus penuh dari satu pertandingan ke pertandingan lainnya.

Perbasi Bekukan Sementara Louvre Surabaya, Ada Indikasi Melakukan Pengaturan Skor

“Fokus kami di setiap satu pertandingan, jadi bagaimana besok lawan Prawira, baru setelah itu, Timnas (Indonesia Patriots), kemudian memikirkan lawan Pacific setelahnya,” ujar pria yang akrab disapa Bedu tersebut.

Andalan Louvre Surabaya di IBL 2020, Daniel Wenas

Balik ke Louvre Surabaya, Jammar Johnson Yakin Bisa Tembus Playoff ABL Invitational 2023

Saat ini, Louvre menempati peringkat kelima sementara IBL 2020. Tim berjuluk Buaya Darat berhasil memetik enam kemenangan dari 11 pertandingan.

Jika Indonesia Patriots tidak dihitung dalam perebutan ke playoff, artinya Louvre naik satu tingkat ke posisi empat.

Namun, pemilik Louvre, Erick Herlangga, tak ingin hanya sekadar lolos ke babak berikutnya. “Kami mencoba push sampai ke posisi dua,” ujar Erick.

Sekjen Perbasi, Nirmala Dewi dan George Fernando Dendeng

Respons PP Perbasi soal Gugatan Louvre Surabaya: Hendaknya Selesaikan Kewajiban Dulu

PP Perbasi menyatakan sampai saat ini belum menerima Pemberitahuan isi Putusan Perkara nomor 526 yang diputus oleh Pengadilan Tinggi DKI Jakarta.

img_title
VIVA.co.id
2 Juli 2024