Tragis, Maharatu Bulutangkis Dunia Tumbang di Final Spain Masters

Carolina Marin.
Sumber :
  • Twitter Carolina Marin

VIVA – Tragis, maharatu bulutangkis dunia Carolina Marin gagal menjuarai BWF World Tour Super 300, Spain Masters 2020 setelah di final secara tak terduga dipecundangi pemegang ranking 20 dunia Pornpawee Chochuwong.

Mikha Angelo Ungkap Pesan Menyentuh untuk Carolina Marin

Dalam duel final Spain Mastes 2020 yang baru saja dilangsungkan di Vall d'Hebron Olympic Sports Centre, Barcelona, Spanyol itu, Minggu 23 Februari 2020, Carolina menelan kekalahan menyakitkan.

Sebab, pemegang 3 gelar Juara Dunia itu nyaris saja memenangkan laga final itu. Sebab, di game pertama dengan mudahnya dia mampu mengalahkan pebulutangkis asal Thailand itu dengan angka telak 21-11.

Gregoria Mariska Tunjung Temui Carolina Marin

Namun di game kedua petaka tiba-tiba melanda, secara tak terduga Pornpawee mampu mengalahkan Carolina dan memaksa terjadinya rubbergame. Carolina keok di game kedua dengan angka 16-21.

Di game penentu, Carolina berusaha bangkit. Di awal game Carolina tampil mengganas, dengan mudah dia unggul telak 4-1. Tapi keunggulan itu tak bertahan lama, Pornpawee berhasil menyamakan angka pada kedudukan 5-5.

Terpopuler: Spanyol Minta Perunggu untuk Carolina Marin di Olimpiade, Persib Bandung Lepas Reky

Jelang jeda Carolina mampu unggul lagi pada angka 9-7. Hanya saja secara tak terduga Pornpawwe membalikkan keadaan dan unggul 9-11. Malahan Pornpawwe bisa melejitkan angka dan unggul jauh 10-14.

Malahan mendekati akhir laga Carolina masih tertinggal pada angka 17-19. Akhirnya di menit 76 Carolina dipaksa menyerah dengan angka tipis 18-21. Dan Pornpawwe menjuarai Spain Masters 2020.

Baca: Nyaris Juarai Spain Masters, Maharatu Bulutangkis Dunia Keok di G2

Atlet bulutangkis Spanyol, Carolina Marin mundur di semifinal tunggal putri

Curhat Carolina Marin usai Mundur dari Olimpiade Paris Akibat Cedera: Hidup Terus Berjalan

Atlet bulutangkis tunggal putri Spanyol, Carolina Marin meluapkan kesedihannya usai melewatkan peluang mendapatkan medali Olimpiade Paris 2024 akibat cedera.

img_title
VIVA.co.id
7 Agustus 2024