Ganyang Malaysia, Tim Bulutangkis Putra Indonesia Juarai BATC 2020

Ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Fajar Alfian di BATC 2020.
Sumber :
  • VIVA.co.id

VIVA – Tim bulutangkis putra Indonesia, sukses menjuarai Badminton Asia Team Championships (BATC) 2020. Hasil ini diraih usai mengganyang Malaysia 3-1.

Deretan Fakta Menarik Jelang Pertandingan Timnas Indonesia vs Filipina, Skuad Garuda Punya Peluang Menang

Berlaga di Rizal Memorial Coliseum, Indonesia menurunkan ganda putra, Mohammad Ahsan/Fajar Alfian di partai keempat ini. Mereka menang dua game langsung atas Ong Yew Sin/Teo Ee Yi.

Game pertama, Ahsan/Fajar tampil memukau, mereka mampu mencuri start dengan perolehan angka 9-5. Terus menekan, Ahsan/Fajar unggul di interval game pertama 11-9.

Tiba di Filipina, Mary Jane Minta Presiden Ferdinand Marcos Jr Berikan Grasi

Meski demikian, Ong/Teo terus menempel angka. Perolehan angka semakin ketat, kala Ong/Teo mengejar 12-13. Ahsan/Fajar tetap menjadi dominasi mereka di partai ini.

Ahsan/Fajar tak ingin kecolongan, mereka menjaga jarak dari Ong/Teo. Terus menggempur, tim bulutangkis putra Indonesia memenangkan game pertama 21-18.

Terancam Hukuman Mati, Mary Jane Akhirnya Disambut Pelukan Hangat Keluarga di Filipina

Game kedua, Ong/Teo mencoba membalas kekalahan, namun kali ini Ahsan/Fajar kembali unggul. Mereka unggul di interval game kedua 11-8.

Ahsan/Fajar terus melejit, mereka mengumpulkan angka demi angka untuk menyelesaikan perlawanan Malaysia. Ahsan/Fajar sukses memperdaya Ong/Teo dan mememangkan game kedua 21-17. Hasil ini juga membuat Indonesia mempertahankan gelar BATC di 2018 dan 2016.

Baca: Tragis, Jonatan Christie Tumbang di Final BATC 2020

Ilustrasi berwisata di Filipina

Berwisata di Filipina Menggunakan eSIM Sambil Mengelola Airbnb

eSIM, atau SIM tertanam, adalah teknologi baru yang memungkinkan Anda mengaktifkan paket seluler tanpa menggunakan kartu SIM fisik.

img_title
VIVA.co.id
21 Januari 2025