Ni Ketut/Apriyani Tumbang, Thailand Samakan Kedudukan Atas Indonesia

Tim putri Indonesia vs Thailand di Badminton Asia Team Championships 2020.
Sumber :
  • VIVA.co.id

VIVA – Partai lanjutan grup Y Badminton Asia Team Championships 2020 tersaji antara Tim bulutangkis putri Indonesia versus Thailand.

Tim Bulutangkis Indonesia Jadi Korban Pencurian di Paris, Hampir Rp1 Miliar Lenyap

Partai kedua dilakoni Ni Ketut Mahadewi Istarani/Apriyani Rahayu kontra Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai.

Berlaga di Rizal Memorial, Coliseum, Filipina, Ni Ketut/Apriyani tumbang lewat drama rubbergame, Thailand menyamakan skor 1-1 atas Indonesia. Pertandingan sengit dilalui ganda putri Indonesia ini. Mereka terseok-seok di game pertama.

Indonesia Gagal Juara Uber Cup Usai Ditumbangkan China 0-3

Jongkolphan/Rawinda menunjukkan taji mereka di awal-awal pertandingan. Ni Ketut/Apriyani terus digempur, mereka takluk di game pertama 13-21.

Ni Ketut/Apriyani Rahayu di Badminton Asia Team Championships 2020.

Kata Jonatan Christie Usai Indonesia Lolos Final Piala Thomas 2024

Game kedua, pertandingan kian memanas. Ni Ketut/Apriyani mencoba bangkit, namun masih mendapat perlawanan sengit. 

Keluar dari tekanan, Ni Ketut/Apriyani sukses memperdaya Jongkolphan/Rawinda. Indonesia menyamakan kedudukan 1-1 berkat kemenangan mereka di game kedua 21-15.

Petaka terjadi di rubbergame, Ni setelah bermain dengan intensitas tinggi, Ni Ketut/Apriyani akhirnya tumbang.

Mereka kecolongan di akhir-akhir pertandingan. Jongkolphan/Rawinda menyudahi drama ini dengan angka 21-17.

Baca: Gregoria Ngamuk, Habisi Tunggal Putri Thailand di BATC 2020

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya