Atmosfer Fantastis Derby Milan, Simbol Panggung Megah Serie A

Atmosfer fantastis Derby Milan di arena Guiseppe Meazza, San Siro
Sumber :
  • twitter.com/brfootball/

VIVA – Duel panas sarat gengsi di Guiseppe Meazza, Senin dini hari WIB 10 Februari 2020 seakan benar-benar mencengangkan pencinta Serie A. Tak cuma sekedar laga sepakbola, Derby della Madonnina seakan sudah jadi panggung tersendiri bagi kedua kubu unjuk gigi sebagai penguasa Milan sebenarnya.

Armada Inter Milan pun akhirnya keluar sebagai pemenang usai melakoni comeback gemilangnya pada babak kedua. Skor kemenangan 4-2 dicatatkan Nerazzurri setelah sebelumnya tertinggal 2 gol lebih dulu di babak pertama.

Atmosfer pertarungan pun terasa sangat memukau, baik bagi suporter Inter Milan yang kali ini bertindak sebagai tuan rumah juga untuk fans AC Milan, sang tamu di laga itu.

Deretan pemandangan apik hasil dari aksi konfigurasi para suporter dan bentangan sejumlah banner-banner dan spanduk keren dari kedua kubu pun jadi sorotan.

Sajian tata cahaya yang dihadirkan dalam stadion pun menambah tampilan cantik megahnya malam penuh keseruan bagi pencinta sepakbola Italia itu.

Sejumlah momen-momen menarik pun berhasil ditangkap kamera yang terangkum seperti disajikan akun Twitter @brfootball.

Tak cuma pemandangan apik dari tribun penonton saja, namun deretan selebrasi gol dan kemenangan tim tuan rumah menjadi perhatian para juru keker.

Berikut deretan suasana atmosfer mengagumkan Guiseppe Meazza dalam Derby Milan pada dini hari WIB tadi:

Atmosfer fantastis Derby Milan di arena Guiseppe Meazza, San Siro

Kocak! Nama Pemain Young Boys Lawan Inter Milan: Males Blum Lauper

Eks Gelandang Top Dunia Berdarah Indonesia Sindir Jose Mourinho, Sebut De Rossi Lebih Cocok di Roma

Simone Inzaghi: Pertahankan Scudetto Lebih Sulit daripada Memenangkannya

Bek Timnas Jepang, Yuto Nagatomo

Timnas Indonesia Vs Jepang, Eks Bek Inter Milan Kenang Momen Bareng Erick Thohir, Udah Kangen dan Enggak Sabar Ketemu

Pemain timnas Jepang Yuto Nagatomo mengaku tak sabar bereuni dengan Ketua Umum Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Erick Thohir.

img_title
VIVA.co.id
12 November 2024