Habisi Ganda Jepang, Greysia/Apriyani ke Semifinal Indonesia Masters
- VIVA.co.id/M Ali Wafa
VIVA – Ganda putri Indonesia, Greysia Polii/Apriyani Rahayu kembali mengamuk di BWF World Tour Super 500, Indonesia Masters 2020. Mereka sukses menghabisi Nami Matsuyama/Chiharu Shida wakil Jepang.
Berjibaku pada babak perempatfinal di Istora Senayan, Jakarta, Jumat 17 Januari 2020, Greysia menghabisi Nami/Chiharu dua game langsung.
Game pertama, Greysia/Apriyani menampilkan performa terbaik mereka. Meski mendapat perlawanan sengit, namun Greysia/Apriyani menjaga dominasi.
Mereka terus mencoba memperdaya Nami/Chiharu dan unggul di interval game pertama 11-8. Nami/Chiharu teru mencoba menempel angka Greysia/Apriyani.
Tak ingin menyia-nyiakan kesempatan, Greysia/Apriyani akhirnya memenangkan game pertama 21-15.
Game kedua lebih seru, kali ini Nami/Chiharu mencoba membalas kekalahan di game peratama. Interval game kedua dimenangkan Greysia/Apriyani 11-6.
Greysia/Apriyani makin berdebar, kala Nami/Chicaru mengejar angka mereka. Indonesia akhirnya menyudahi perlawanan Nami/Chiharu 21-16.
Baca: Duh, Si Seksi Goh Liu Ying Tumbang di Perempatfinal Indonesia Masters