Dahsyat, Bulutangkis China Borong 3 Tahta Juara Malaysia Masters
- BWF
VIVA – China telah dipastikan menjadi raja bulutangkis di BWF World Tour Super 500, Malaysia Masters 2020, setelah memborong 3 gelar juara sekaligus dari turnamen ini.
Yang sangat luar biasanya, bulutangkis China sudah merampas dua gelar juara di semifinal atau sehari sebelum laga final dilangsungkan.
Dua gelar juara yang didapatkan China di semifinal ialah juara ganda putri dan ganda campuran. Kedua gelar juara disegel di semifinal setelah terjadi double all chinese finals di kedua sektor itu.
Di ganda putri dua wakil China lolos ke final, mereka adalah Li Wen Mei/Zheng Yu dan Due Yue/Li Yunhui. Dan dalam final yang telah dilangsungkan di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia, Minggu 12 Januari 2010, Li/Zheng menyandang gelar juara usai mengalahkan Du/Li.
Sementara di sektor ganda campuran final dikuasai China melalui ranking 1 dan 2 dunia, yaitu Zheng Siwei/Huang Yaqiong dan Wang Yilyu/Huang Dongping. Dan di final yang baru saja dilangsungkan, Zheng/Huang sang monster bulutangkis dunia berhasil mengalahkan Wang/Huang.
Dan yang paling menariknya, kedua gelar juara itu sebelumnya dikuasai Jepang. Di Malaysia Masters 2019, Jepang merebut gelar juara ganda putri melalui Yuki Fukushima/Sayaka Hirota. Sedangkan di sektor ganda campuran melalui Yuta Watanabe/Arisa Higashino.
Satu gelar juara lainnya didapatkan China di sektor tunggal putri. Gelar juara dipersembahkan penguasa ranking 1 dunia, Chen Yufei. Juara All England Open 2019 ini menjuarai Malaysia Masters 2020 setelah di final menghancurkan penguasa ranking 2 dunia, Tai Tzu Ying.
Sebelumnya selama dua tahun beruntun gelar juara tunggal putri Malaysia Masters dikuasai ratu bulutangkis Thailand, Ratchanok Intanon yakni di tahun 2018 dan 2019.
Dua gelar juara lainnya, di sektor ganda putra direbut Korea Selatan setelah wakil mereka Kim Gi Jung/Lee Yong Dae mengalahkan Juara Dunia 2018, Li Junhui/Liu Yuchen di final. Sebelumnya gelar juara ganda putra Malaysia Masters selama 4 tahun beruntun dikuasai Indonesia.
Sedagkan satu gelar juara lagi, yaitu di sektor tunggal putra hingga saat ini sedang diperebutkan oleh raja bulutangkis dunia, Kento Momota dengan raja superseries, Viktor Axelsen.
China juga pernah memborong 3 gelar juara dari Malaysia Masters. Yakni di tahun 2009 dan 2014. Dan uniknya, ketiga gelar juara yang diborong juga didapatkan di 3 sektor sama, di tunggal putri, ganda putri dan ganda campuran.
Baca: Catatan Mengerikan Lee Yong Dae Gemparkan Dunia di Malaysia Masters