Dahsyat, Chen Long Habisi Juara Bertahan Malaysia Masters
- BWF
VIVA – Nasib nahas dialami pebulutangkis Korea Selatan, Son Wan Ho di BWF World Tour Super 500, Malaysia Masters 2020.
Son menjadi juara bertahan pertama yang harus tumbang di ajang ini. Gelar juara bertahannya raib setelah baru saja dikalahkan raja tunggal putra China, Chen Long.
Dalam duel yang dilangsungkan di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia, Rabu 8 Januari 2020, Son dipaksa menyerah dalam dua game. Dia dipecundangi penguasa ranking 3 dunia dengan angka telak 21-16 dan 21-14.
Pada pertarungan itu, Son benar-benar tak mampu meredam keganasan pemegang dua gelar Juara Dunia itu. Di game pertama misalnya, sejak awal hingga akhir Son tak pernah bisa mengimbangi permainan Chen. Terbukti tak pernah sekalipun dia mampu menyamakan angka.
Di game kedua sebenarnya Son berusaha lepas dari tekanan Chen. Setelah sempat tertinggal angka di awal game, Son mampu dua kali menyamakan poin pada kedudukan 9-9 dan 10-10.
Hanya saja setelah itu Chen kembali menguasai laga dan dengan mudahnya di menit 55 menghentikan perlawanan Son.
Dengan kekalahan ini maka Son harus rela pulang ke negeri ginseng dengan tangan hampa. Yang paling menyakitkan, dia pulang tak menyandang lagi gelar juara bertahan Malaysia Masters. Son merupakan juara bertahan Malaysia Masters 2019.
Sementara itu dengan hasil luar biasa ini, Chen lolos ke babak 16 besar dan menantang juara Hong Kong Open 2019, Lee Cheuk Yiu yang telah lebih dahulu lolos usai mengalahkan Shesar Hiren Rhustavito.
Kemenangan Chen tak hanya membuatnya lolos ke babak 16 besar. Tapi juga menuaikan dendam atas kekalahannya di final Malaysia Masters 2019.
Baca: Shesar Jadi Korban Penakluk Anthony Ginting di Malaysia Masters