Luar Biasa, China Kembali Jadi Raja Penguasa Bulutangkis Dunia
- BWF
VIVA – China kini benar-benar kembali menguasai bulutangkis dunia. Penguasaan negeri panda atas cabang olahraga tepok bulu ini dipastikan setelah memborong 2 ranking 1 dunia sekaligus.
Hingga pekan 51 ini, Jumat 20 Desember 2019, tercatat China sudah menguasai 3 ranking 1 bulutangkis dunia sekaligus. China menguasai ranking 1 dunia tunggal putri, ganda putri dan ganda campuran.
Ranking 1 dunia tunggal putri diduduki juara All England Open 2019, Chen Yufei. Dia merebut ranking 1 dunia dari tangan Tai Tzu Ying. Chen mengkudeta ranking 1 dunia setelah menjuarai BWF World Tour Finals 2019.
Lalu ranking 1 dunia ganda putri kini dikuasai juara All England Open 2019, Chen Qingchen/Jia Yifan. Mereka merampas ranking 1 dunia dari tangan Yuki Fukushima/Sayaka Hirota
Chen/Jia mendepak ganda putri Jepang itu dari ranking 1 dunia di pekan 47, setelah mereka menjuarai Hong Kong Open 2019.
Sedangkan ranking 1 dunia ganda campuran masih kokoh diduduki monster bulutangkis dunia, Zheng Siwei/Huang Yaqiong. Juara Dunia 2018 dan 2019 itu sudah sejak 2018 lalu menguasai ranking 1 dunia.
Ini merupakan prestasi terbaik China sejak 4 tahun lalu. Mereka terakhir kali menguasai 3 ranking 1 dunia sekaligus di tahun 2015. Saat itu mereka menguasai ranking 1 dunia tunggal putra melalui Chen Long, ranking 1 dunia ganda putri oleh Luo Yong/Luo Yu dan ranking 1 dunia ganda campuran melalui Zhang Nan/Zhao Yunlei.
Di tahun 2016, China hanya menguasai ranking 1 ganda campuran saja, penguasanya ialah Zheng Siwei/Chen Qingchen. Di tahun 2017, China menguasai 2 ranking 1 dunia, yakni ranking 1 dunia ganda putri oleh Chen Qingchen/Jia Yifan dan ganda campuran oleh Zheng Siwei/Chen Qingchen.
Pada 2018, China hanya mampu mempertahankan 1 tahta ranking 1 dunia, yakni di sektor ganda campuran melalui Zheng Siwei dan duet anyarnya Huang Yaqiong.
Sementara Indonesia masih mampu mempertahankan satu tahta tahta ranking 1 dunia, yaitu di sektor ganda putra melalui Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi. Sedangkan ranking 1 dunia tunggal putra dikuasai Jepang melalui sang raja bulutangkis dunia, Kento Momota.
Baca: Dunia Gempar, Praveen/Melati Nodai Kejayaan Monster Bulutangkis