Fuzhou China Open Usai, Pasukan Jepang Gandeng Sukses Kevin/Marcus

Kevin Sanjaya/Marcus Gideon (kanan) juarai Fuzhou China Open 2019
Sumber :
  • PBSI

VIVA – Ajang bulutangkis bergengsi Fuzhao China Open telah rampung dengan menghasilkan 5 pemenang gelar berlabel BWF World Tour Super 750 itu. Dalam rangkaian partai final, Minggu 10 November 2019 armada tim Jepang berhasil menjadi juara umum dengan koleksi 2 medali emas dan 2 medali perunggu.

PBSI Umumkan 81 Atlet Ikuti Pelatnas Cipayung 2025

Yang unik dan paling menarik dari para juara tersebut adalah para pemenang gelar itu berstatus kompak untuk hanya mereka yang berlabel unggulan 1,2,3 pula 

Sedangkan skuat Merah Putih berhasil memboyong gelar ganda putra melalui andalan kebanggaan skuat Indonesia. Ya, Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon kian menancapkan taji mereka sebagai ganda putra terbaik saat ini di dunia.

Profil Pramudya Kusumawardana, Eks PBSI Bela Negara Lain di Australian Open 2024

Duo Minions sukses mempertahankan gelar juara yang direngkuhnya tahun lalu usai menaklukkan Takeshi Kamura/Keigo Sonoda, yang unggulan keempat dari Jepang, dengan skor 21-17 dan 21-9. Gelar ini merupakan gelar keempat bagi Kevin/Marcus di ajang Fuzhou China Open 2019.

Di tunggal putra podium tertinggi dikuasai bintang Jepang, Kento Momota yang mampu mengalahkan “si penyihir” Taiwan, Chou Tien Chen lewat skor 21-15, 17-21 dan 21-18.

Dimulai Hari Ini, Alwi Farhan dan 4 Wakil Indonesia Tempur di Guwahati Masters 2023

Sementara itu di sektor tunggal putri, idola publik tuan rumah, Chen Yu Fei merengkuh gelar dengan melibas pemain peringkat satu dunia asal Jepang, Nozomi Okuhara lewat rubber game, 9-21, 21-12 dan 21-18.

Duet gadis bondol Nippon, Yuki Fukushima/Sayaka Hirota berjaya dari ganda putri Korea Selatan, Lee So Hee/Shin Seung Chan, 21-17 dan 21-15. Dan raksasa ganda campuran China, Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong dipaksa tumbang oleh kompatriotnya, Wang Yi Lyu/Huang Dong Ping  dengan 14-21 dam 13-21.

Berikut hasil lengkap babak final Fuzhou China Open 2019:

Ganda Putri
Yuki Fukushima/Sayaka Hirota
(2/JPN) vs Lee So Hee/Shin Seung Chan (5/KOR) 21-17, 21-15

Ganda Campuran
Wang Yi Lyu/Huang Dong Ping
(2/CHN) vs Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong (1/CHN) 21-14, 21-13

Tunggal Putri
Chen Yu Fei
(3/CHN) vs Nozomi Okuhara (4/JPN) 9-21, 21-12, 21-18

Tunggal Putra
Kento Momota
(1/JPN) vs Chou Tien Chen (2/TPE) 21-15, 17-21, 21-18

Ganda Putra
Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon
(1/INA) vs Takeshi Kamura/Keigo Sonoda (4/JPN) 21-17, 21-9

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya