Hajar Ranking 4 Dunia, Praveen/Melati Lolos Semifinal French Open
- BWF
VIVA – Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti menciptakan kejutan besar di perempatfinal BWF World Tour Super 750, French Open 2019. Mereka secara tak terduga mengalahkan penguasa ranking 4 dunia, Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai.
Dalam pertarungan yang dilangsungkan di Stade Pierre de Coubertin, Paris, Prancis, Jumat malam 25 Oktober 2019, Praveen/Melati melumat unggulan kedua French Open 2019 itu dalam dua game tanpa balas.
Dan yang lebih hebat lagi, penguasa ranking 5 dunia itu hanya menghabiskan waktu selama 28 menit saja untuk merebut kemenangan.
Pada game pertama, mereka mengalahkan duo Thailand itu dengan angka 21-14. Lalu di game kedua, mereka membantai Dechapol/Sapsiree dengan poin telak 21-7.
Dengan kemenangan ini, pasangan yang baru saja menciptakan sejarah dengan membantai para raksasa ganda campuran dunia saat menjuarai Denmark Open 2019 itu melaju ke semifinal untuk menghadapi pemenangan laga antara Takuro Hoki/Wakana Nagahra dengan dua Inggris, Chris Adcock/Gabrielle Adcock.
Baca: French Open Gempar, Anthony Ginting Bantai Juara Dunia Kento Momota