Kalah di Korea Open Gak Ngaruh, Kevin/Marcus Kokoh di Ranking 1 Dunia
- BWF
VIVA – Ternyata kekalahan yang dialami ganda putra nomor 1 dunia, Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon dari Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto di perempatfinal turnamen BWF Super 500, Korea Open 2019, tak menimbulkan dampak fatal bagi The Minions.
Terbukti dalam daftar ranking dunia terbaru di pekan 40 yang diterbitkan Federasi Bulutangkis Dunia, Selasa 1 Oktober 2019, Kevin/Marcus tak tergoyahkan dari posisi mereka sebagai penguasa tahta ranking 1 dunia.
Kevin/Marcus masih kokoh berada di puncak ranking dunia dengan angka yang juga tak berubah dari pekan lalu, koleksi poin mereka tetap bertahan di angka 104.953.
Hal yang sama juga terjadi pada Juara Dunia 2019, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, absennya mereka di turnamen berhadiah total 400.000 Dolar Amerika Serikat juga tak mempengaruhi posisi mereka.
Nama The Daddies masih terpatri di ranking 2 dunia. Tak cuma itu saja, perolehan angka mereka juga masih bertahan sebanyak 93.137 poin.
Sementara itu, penampilan Fajar/Rian di Korea Open 2019 dengan menumbangkan 5 raksasa bulutangkis dunia telah membawa nama mereka naik ke ranking 5 dunia.
Mereka merebut ranking 5 dunia dari tangan raja ganda putra Asia, pemegang gelar juara Badminton Asia Championships 2019, Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe.
Fajar/Rian pekan lalu berada di ranking 6 dunia dengan koleksi poin 72.305, dan kini perolehan poinnya meningkat jadi 76.465.
Sementara itu, Hiroyuki/Yuta tergusur ke ranking 6 dunia. Kegagalan di Korea Open 2019 membuat koleksi poin duo Jepang ini anjlok, pekan lalu mereka masih memiliki poin sebesar 74.163. Namun pekan ini turun ke angka 70.003.
Perlu diketahui, Ahsan/Hendra menguasai ranking 2 dunia sejak pekan 32 pada 6 Agustus 2019. Sedangkan Kevin/Marcus sudah lebih dari 100 pekan perkasa di ranking 1 dunia.
Baca:Â Pebulutangkis China Rusak Kejayaan 6 Gadis Jepang Kuasai Ranking Dunia