Greysia/Apriyani Kalah, Jepang Juarai Ganda Putri Kejuaraan Dunia 2019
- BWF
VIVA – Greysia Polii/Apriyani Rahayu untuk kedua kalinya gagal menembus partai final Kejuaraan Dunia Bulutangkis atau BWF World Championships. Dan yang paling ironinya, untuk kedua kalinya juga mereka tersingkir di semifinal oleh lawan yang sama, yakni Mayu Matsumoto/Wakana Nagahara.
Dalam pertarungan yang dilangsungkan di St Jakobshalle di Basel, Switzerland, Sabtu malam 24 Agustus 2019, Greysia/Apriyani tak mampu membendung juara dunia 2018 itu.
Pertarungan antara juara dunia 2018 itu dengan Greysia/Apriyani berlangsung sangat tegang dari sejak game pertama dimulai. Efeknya, kedua pasangan bermain sangat hati-hati.
Greysia/Apriyani lebih banyak menarik bola-bola jauh untuk menghindari smes mematikan yang dimiliki duo gadis Jepang ini. Sesekali Greysia melepaskan dropshoot menyilang. Tapi memang pertahanan ranking 1 dunia itu sangat kuat. Apalagi Mayu yang memiliki postur badan lebih tinggi sering sekali mengadang bola-bola panjang dari Greysia untuk menciptakan peluang.
Walaupun Mayu/Wakana terus unggul angka. Tapi hingga jeda Greysia/Apriyani masih mampu menempel ketat perolehan poin dalam jarak 1 angka saja. Usai jeda pun strategi kedua pasangan tak berubah.
Sayangnya, Greysia/Apriyani kali ini lebih sering membuat kesalahan-kesalahan yang menguntungkan lawan. Dampaknya sangat fatal, Mayu/Wakana berhasil melejitkan angka sangat jauh, di menit 20 saja mereka telah unggul 19-12. Dan akhirnya di menit 21, Mayu/Wakan merebut kemenangan dengan poin telak 21-12.
Kekalahan di game pertama membuat Greysia/Apriyani cukup terpukul. Di game kedua, mereka lebih berani menekan lawan. Tapi itu tak mudah, meski sempat berhasil menempel ketat perolehan angka Mayu/Wakana di jeda turun minum, mereka kembali tertinggal angka usai jeda, bahkan terpaut jauh dalam kedudukan 14-10.
Di sisa waktu menjelang akhir laga, Greysia/Apriyani masih tak mau menyerah begitu saja. Mereka meningkatkan tekanan dan lebih banyak melepaskan smes-smes keras.
Hasilnya cukup baik. Sayangnya, takdir berkata lain, di menit 50 akhirnya Mayu/Wakana merebut kemenangan kedua dengan angka 21-19.
Dengan kemenangan ini, Mayu/Wakana berhasil menciptakan all Japan finals di partai final BWF World Championships 2019 dan secara otomatis Jepang telah memastikan gelar juara dunia ganda putri jatuh ke tangan mereka.
Sebelumnya Yuki Fukushima/Sayaka Hirota sudah terlebih dahulu menginjakkan kaki di final usai mengalahkan duo China, Du Yue/Li Yinhui.
Baca: Ratu Bulutangkis Thailand Tumbang, Si Poni ke Final Kejuaraan Dunia