Indika Energy Kucurkan Dana Segar untuk Tim Panahan Indonesia

MoU kerjasama Indika Energy dengan PP Perpani
Sumber :
  • Istimewa

VIVA – Tim panahan Indonesia mendapat suntikan dana segar dari PT Indika Energy Tbk. Melalui memorandum of understanding (MoU) dengan Pengurus Besar Persatuan Panahan Indonesia (Perpani), Indika bakal mengucurkan dana demi memenuhi berbagai kegiatan olahraga memanah di Indonesia.

Riau Ega Kalah dari Wakil Amerika Serikat di Olimpiade Tokyo 2020

Dengan demikian, status Indika menjadi bapak asuh untuk Perpani. Bantuan tersebut tentunya diharapkan bisa mendongkrak prestasi olahraga panahan di Indonesia.

Arsjad Rasjid, selaku Direktur Utama Indika Energy, menyatakan pihaknya ikut bertanggung jawab dalam pengembangan olahraga di Indonesia.

Panahan Olimpiade 2020: Alviyanto Bagas Ditumbangkan Wakil Australia

Lewat cabang mana pun, Indika ingin berkontribusi dalam olahraga di Indonesia.

"Indonesia kaya akan talenta dan prestasi olahraga. Inilah yang memanggil kami untuk gotong royong memberikan energi mendukung perjuangan pahlawan olahraga mengharumkan nama bangsa," ujar Arsjad, Selasa 25 Juni 2019.

Catat, Jadwal Atlet Indonesia di Olimpiade Tokyo 2020 Hari Ini

Dewan Penasehat Perpani, Andi Gani Nena Wea, melontarkan rasa terima kasih kepada Indika. "Karakter kuat mereka terhadap kemajuan olahraga Indonesia tak usah diragukan, apalagi untuk panahan," jelas Andi.

Dokumentasi Pretosea.

Genjot Kinerja, Petrosea Tandatangani Kontrak Tambang Rp3,76 Triliun

Kontrak tambang yang ditandatangani Petrosea untuk pengelolaan dan sewa alat kerja tambang di daerah Kalimantan Utara.

img_title
VIVA.co.id
12 Oktober 2021