Cabor Renang Indonesia Pede Penuhi Target Asian Para Games 2018

Latihan Para Renang Jelang Asian Para Games 2018, Jendi Pangabean
Sumber :
  • VIVA/Muhamad Solihin

VIVA – Gelaran Asian Para Games 2018 semakin dekat. Para atlet terus mematangkan persiapan jelang kompetisi yang diadakan pada 6-13 Oktober 2018 mendatang. 

Aset Warisan Asian Games dan Para Games, Lari ke Mana?

Salah satunya, cabang olahraga renang yang sudah mempersiapkan diri sejak Januari lalu dengan melakukan pemusatan latihan (TC) di Solo. Tidak hanya TC saja namun mereka juga sudah menjalani beberapa try out untuk mematangkan strategi. 

"Untuk Para Atlet renang saat ini semua sudah siap. Persiapan para atlet sudah 100 persen," kata Pelatih Para Renang, Handoko Purnomo saat ditemui di Kolam Renang Tirta Bhirawa Yudha KOPASSUS, Rabu, 19 September 2018. 

Ketua INAPGOC Klaim Asian Para Games 2018 Terbaik Sepanjang Sejarah

"Untuk latihan saat ini sudah tidak terlalu berat. Endurance mereka sudah baik, jadi kita hanya menambah speed saja. Kalau teknik mereka sudah semakin baik, ada yang masih harus diperbaiki tapi tidak banyak," tambah Handoko.  

Menurut Handoko, kami saat ini lebih menjaga mental dan kondisi mereka saja. Kami juga lebih banyak diskusi untuk lebih membuat atlet nyaman. Setelah latihan saya biasanya ngajak mereka berdiskusi untuk evaluasi. 

Peraih Medali Asian Para Games Gratis Makan McDonald's Setahun

"Lebih kepada menjaga mental saja, selain itu juga kondisi mereka. Artinya mereka harus menjaga pola makan, istirahat. Semoga nanti faktor keberuntungan berpihak kepada kami," jelas Handoko. 

Cabang olahraga Para Renang sendiri ditargetkan meraih tiga emas. Handoko pun meyakini mampu memenuhi target tersebut. 

"Kami yakin bisa memenuhi target tersebut. Mohon dukungan dan doa dari masyarakat Indonesia," tambah Handoko. 

Pameran Foto Atlet Asian Games 2018 dan Asian para Games 2018.

Apresiasi Unik untuk Atlet Asian Games dan Asian Paragames 2018

Apresiasi dari Kemenpora bukan melulu soal bonus saja.

img_title
VIVA.co.id
19 Desember 2018