Asian Games 2018 Ditutup, Indonesia Finis di Posisi 4

Acara penutupan Asian Games 2018 Jakarta-Palembang.
Sumber :
  • REUTERS/Darren Whiteside

VIVA –  Asian Games 2018 resmi berakhir. Upacara penutupan baru saja berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Minggu 2 September 2018.

Kisah Inspiratif Jonatan Christie, Atlet Bulutangkis yang Bangun Masjid dari Dana Bonus Asian Games

Di hari terakhir, hanya ada satu cabang olahraga yang dipertandingkan, yakni triathlon. Namun, Indonesia gagal menambah medali.  Di nomor mixed relay, Indonesia hanya finis di posisi ke-9.

Seperti dilansir situs resmi Asian Games, Indonesia finis di peringkat 4 klasemen akhir medali. Kontingen Merah Putih mengumpulkan 98 medali, dengan rincian 31 emas, 24 perak, dan 43 perunggu.

Kritik untuk Pelaksanaan Munas Pengurus Besar Taekwondo Indonesia

Torehan ini menjadi yang terbaik dibandingkan negara Asia Tenggara lainnya. Sebagai perbandingan, negara Asia Tenggara lain di bawah Indonesia adalah Thailand. Thailand hanya mampu finis di posisi 12, dengan 11 emas, 16 perak, dan 46 perunggu.

China keluar sebagai juara umum. Negeri Tirai Bambu tak terbendung dengan total 289 medali. Mereka meraih 132 emas, 92 perak, dan 65 perunggu.

Eunhyuk Super Junior: Banyak Memori Indah Terukir di Indonesia

Posisi runner up ditempati Jepang. Mereka meraih total 205 medali dengan rincian 75 emas, 56 perak, dan 74 perunggu.

Momen Epik Ketika Pemilik BCA Michael Bambang Hartono Jadi Nasabah BRI.

Momen Epik Ketika Pemilik BCA Jadi Nasabah BRI

Asian Games 2018 memang sudah berlalu enam tahun silam. Namun sejumlah momen tidak terlupakan masih tersimpan di benak publik Indonesia. Salah satunya terkait pemilik BCA

img_title
VIVA.co.id
15 Mei 2024