Tim Arab Saudi dan Jepang Blusukan ke Venue Asian Games

Kunjungan delegasi Arab Saudi dan Jepang ke Kampung Atlet Asian Games
Sumber :
  • Dokumentasi INASGOC

VIVA – Perwakilan Arab Saudi dan Jepang baru saja mendatangi Indonesia demi mengecek kesiapan berbagai venue yang akan dipakai di Asian Games 2018, Jakarta-Palembang. Mereka ingin tahu seperti apa seluk beluk tempat pertandingan, kampung atlet, hingga sarana transportasi yang menunjang di Asian Games nanti.

Kisah Inspiratif Jonatan Christie, Atlet Bulutangkis yang Bangun Masjid dari Dana Bonus Asian Games

Selain mengecek kesiapan, delegasi Arab Saudi dan Jepang memberi masukan agar penyelenggaraan bisa berlangsung lancar.

Delegasi Arab Saudi langsung dipimpin Chief de Mission, Prince Fahad bin Jalawi Al Saud. Fahad membawa sembilan orang yang bertugas mencatat berbagai detail terkait kebutuhan mereka.

Kritik untuk Pelaksanaan Munas Pengurus Besar Taekwondo Indonesia

Sementara itu, delegasi Jepang berisikan enam orang. Mayoritas dihuni oleh elite dari Departemen Olahraga Japanese Olympic Committee.

"Kunjungan kedua delegasi ini memberikan dorongan agar persiapan yang kami lakukan harus lebih intensif. Secara keseluruhan, mereka menyatakan kepuasan. Kami juga menerima masukan agar penyelenggaraan bisa berjalan lancar," ujar Sekretaris INASGOC, Eris Herryanto, Selasa 22 Mei 2018.

Eunhyuk Super Junior: Banyak Memori Indah Terukir di Indonesia

Kampung Atlet jadi pusat perhatian dalam kunjungan delegasi Arab Saudi. Mereka ingin tahu seperti apa fasilitas di Kampung Atlet.

Saat test event, beberapa negara memang sempat memberi masukan soal fasilitas di Kampung Atlet. Seperti Jepang, mereka sempat bertanya tentang apakah ada alat pembuat es di sekitar Kampung Atlet atau tidak.

"Perhatian kami memang di Kampung Atlet dan beberapa venue, termasuk bola tangan yang menjadi andalan kami. Sejauh ini, memuaskan. Kami menghargai kerja keras Indonesia dalam menyiapkan Asian Games nanti. Kami berharap, tuan rumah bisa menangani masalah-masalah kecil dalam pelaksanaan," terang Fahad.

Sementara itu, delegasi Jepang lebih terfokus pada pengecekan fasilitas di venue pertandingan. Mereka menyatakan fasilitas venue pertandingan sangat penting karena bisa menentukan prestasi di Asian Games nanti. (one)

Momen Epik Ketika Pemilik BCA Michael Bambang Hartono Jadi Nasabah BRI.

Momen Epik Ketika Pemilik BCA Jadi Nasabah BRI

Asian Games 2018 memang sudah berlalu enam tahun silam. Namun sejumlah momen tidak terlupakan masih tersimpan di benak publik Indonesia. Salah satunya terkait pemilik BCA

img_title
VIVA.co.id
15 Mei 2024