Sepak Takraw Makin Mantap Tatap Asian Games 2018

Pengurus Besar Persatuan Sepak Takraw Seluruh Indonesia (PB PSTI)
Sumber :

VIVA – Pengurus Besar Persatuan Sepak Takraw Seluruh Indonesia (PB PSTI) melakukan pertemuan dengan Menteri Pemuda dan Olahraga, Imam Nahrawi terkait persiapan Asian Games 2018 di Senayan, Kamis 8 Maret 2018.

Ngeri! Kakek 70 Tahun dari Indonesia Bikin Tendangan Salto Beruntun Disorot Media Asing

Usai pertemuan, Kepala Bidang Pembinaan Prestasi PSTI, Sofyan Hanif mengatakan, pertemuannya membahas soal technical handbook dan nomor event untuk Asia Games. Sesuai ketentuan, ada enam nomor untuk sepak takraw, empat nomor putra dan dua nomor putri, mengingat hak istimewa (privilage) selaku tuan rumah.

"Sesuai technical handbook kan ada enam, empat nomor putra dan dua nomor putri. Kami mengusulkan tiga putra dan tiga putri mengingat privilage Indonesia sebagai tuan rumah di ajang multi event," ujar Sofyan di kantor Kemenpora, Senayan Kamis 8 Maret 2018.

Momen Epik Ketika Pemilik BCA Jadi Nasabah BRI

"Karena privilage ada peluang bisa dapat kesempatan ikut semua. Kami harap pak menteri bisa beri masukan kepada INASGOC dan OCA," ungkapnya.

Terkait persiapan sendiri, dijelaskan Sofyan, sepak takraw telah melakukan pelatnas Januari 2018. Pihaknya juga memanggil atlet terbaik dari berbagai provinsi untuk ikut seleksi nasional.

Kisah Inspiratif Jonatan Christie, Atlet Bulutangkis yang Bangun Masjid dari Dana Bonus Asian Games

"Saat ini kami panggil juga atlet terbaik dari berbagai provinsi. Mereka ikut seleksi nasional. Dari 42 orang, diseleksi 30, 15 putra dan 15 putri. April akan ada tes dan seleksi lagi, dan secepatnya tim ini akan terbentuk," imbuhnya.

Logo PON XXI Tahun Aceh-Sumut.(istimewa/VIVA)

Pelatih Sepak Takraw PON 2024 asal Gorontalo Meninggal Dunia di Aceh

Pelatih sepak takraw kontingen PON 2024 asal Provinsi Gorontalo, Herson Toha (51) meninggal dunia di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Zubir Mahmud

img_title
VIVA.co.id
14 September 2024