Lance Armstrong Tergoda Rayuan Mantan Bintang Film Porno
- REUTERS/Lucas Jackson
VIVA – Legenda balap sepeda dunia, Lance Armstrong, tergoda rayuan mantan bintang film porno, Mia Khalifa. Dia akhirnya mau buka-bukaan mengenai masa lalunya yang kelam.
Lance merupakan atlet balap sepeda papan atas yang pada akhir kariernya memunculkan kontroversi. Belakangan dia diketahui selama ini selalu mengkonsumsi doping.
Untuk menggali lebih dalam masalah tersebut, Mia yang kini memiliki program bincang-bincang bertema olahraga tertarik melakukan wawancara dengan Lance.
"Saya tertarik begitu mendapatkan undangan dari Mia. Dia ingin saya bercerita mengenai segala kontroversi yang mungkin belum semuanya dia ketahui," ujar Lance, dikutip dari The Sun.
Bagi Lance, berbincang terbuka dengan Mia memiliki sebuah arti. Di mana mereka berdua pernah mengambil pilihan yang salah dalam kehidupan.
"Ini seperti perbincangan orang yang mengambil pilihan yang salah dalam hidupnya," tutur pria berusia 46 tahun tersebut.