James Cetak Double-double, Cavaliers Bikin Malu Knicks
- REUTERS/Mandatory Credit: Geoff Burke-USA TODAY Sports
VIVA – Cleveland Cavaliers secara perlahan mulai bangkit. LeBron James cs memetik kemenangan kedua secara beruntun, usai mempermalukan New York Knicks. Melawat ke Madison Square Garden, markas Knicks, Cavaliers menang tipis 104-101, Selasa, 14 November 2017 WIB.
James jadi bintang dalam laga ini. Catatan double-double, 23 poin dan 12 assist, membuat James jadi aktor utama kemenangan Cavaliers. Duel Knicks kontra Cavaliers sudah sengit sejak kuarter pertama.
Layup Enes Kanter membawa Knicks sempat unggul 18-16 di pertengahan kuarter pertama. Akan tetapi, Cavaliers mampu menyamakan kedudukan menjadi 18-18 lewat aksi layup Jae Crowder. Dua poin free throw James memastikan keunggulan Cavaliers 25-22 di kuarter pertama.
Unggul di kuarter pertama, Cavaliers sempat kedodoran di kuarter kedua. Knicks tampil impresif dan mampu merebut keunggulan di kuarter ini. Aksi driving layup Tim Hardaway Jr membawa Knicks unggul cukup jauh 51-38.
Cavaliers masih belum bisa keluar dari tekanan Knicks di kuarter ketiga. Sumbangan dua poin Frank Ntilikina membawa Knicks kian menjauh 75-53. Ntikilina kembali menambah keunggulan Knicks sekaligus menyegel keunggulan di kuarter ketiga 76-61.
Cavaliers akhirnya mampu bangkit di kurter penentu. Three point Channing Frye membuat kedudukan menjadi imbang 97-97 di pertengahan kuarter keempat.Cavaliers kemudian mampu membalikkan situasi menjadi 100-97 usai tembakan tiga angka James.Dua poin hasil tembakan bebas Kyle Korver akhirnya menentukan kemenangan Cavaliers 104-101 atas Knicks.
Kemenangan ini adalah yang kedua secara beruntun dipetik Cavaliers. Meski demikian, Cavaliers masih tercecer di posisi ke-9 klasemen sementara Wilayah Timur, hasil dari tujuh kemenangan dan tujuh kekalahan.
Sementara untuk Knicks, kekalahan ini tak mengubah posisi Carmelo Anthony cs di urutan keenam klasemen Wilayah Timur, hasil dari tujuh kemenangan dan enam kekalahan.
Hasil Lengkap Pertandingan NBA, Selasa, 14 November 2017:
Cleveland Cavaliers 104-101 New York Knicks
Memphis Grizzlies 103-110 Milwaukee Bucks
Atlanta Hawks 105-106 New Orleans Pelicans
Los Angeles Lakers 100-93 Phoenix Suns
Minnesota Timberwolves 109-98 Utah Jazz
Denver Nuggets 82-99 Portland Trail Blazers
Orlando Magic 100-110 Golden State Warriors
Los Angeles Clippers 105-109 Philadelphia 76ers