Bangkit di Kuarter Ketiga, Warriors Kembali Taklukkan Blazers
- https://twitter.com/NBA
VIVA – Golden State Warriors selangkah lagi melaju ke final NBA. Sang juara bertahan kembali mengalahkan Portland Trail Blazers di gim ketiga final Wilayah Timur dengan skor 110-99, Minggu 19 Mei 2019.
Tampil di Moda Center, Warriors sempat kewalahan dengan permainan Blazers. Blazers bahkan berhasil unggul di kuarter pertama dan kedua.
Warriors baru bisa berbalik unggul di kuarter ketiga. Tembakan tiga angka Stephen Curry membuat Warriors menjadi unggul 89-70.
Setelah itu, Warriors mampu mempertahankan keunggulan hingga akhir pertandingan. Warriors menang 110-99.
Dilansir situs resmi NBA, Draymond Green tampil cemerlang dengan raihan triple-double. Dia mencatat 20 poin, 13 rebound, dan 12 assist. Ini menjadi triple-double ketujuh sepanjang karier Green di playoff NBA.
Sementara itu, Stephen Curry tampil sebagai penyumbang poin terbanyak untuk Warriors. Dia mencatat 36 poin, 6 rebound, dan 3 assist.
Ini membuat Warriors sudah unggul 3-0 dalam format best of seven. Mereka hanya butuh satu kemenangan lagi untuk menembus final NBA. Laga selanjutnya akan berlangsung di markas Blazers, Moda Center pada 21 Mei 2019.
Â