Bekuk Saigon Heat, CLS Knights ke Semifinal ABL
- Tim media CLS Knights
VIVA – CLS Knights Indonesia berhasil menumbangkan Saigon Heat pada babak playoffs Asean Basketball League (ABL) dan berhak lolos ke semifinal. Pada pertandingan ketiga berformat best of three yang dihelat di GOR Kertajaya, Minggu 7 April 2019, tim besutan Brian Rowsom ini menang 68-56.
CLS coba tancap gas di kuarter pertama. Sempat membuka poin melalui tembakan tiga angka Wong Wei Long, CLS sempat tertinggal 3-7. Namun, perlahan mereka mengejar melalui aksi Douglas Herring Jr dan Brandon Jawato yang mengunci keunggulan dengan 21-16.
Performa apik CLS berhasil dipertahankan di kuarter kedua. Mereka menutup paruh pertama dengan unggul 32-29.
Aksi Dunk Maxie Esho menjadi sajian pembuka kuarter ketiga. Saigon Heat membalas lewat tembakan tiga angka Kyle Barone. Menutup kuarter ketiga, CLS masih memimpin 46-39.
Dominasi CLS terus dipertahankan hingga kuarter pamungkas. Saigon tak mampu mengejar ketinggalan dan harus merelakan tiket semifinal jatuh ke tangan tim asal Surabaya ini.
Sebagai statistik, Maxie Esho menjadi pencetak poin terbanyak dengan 20 poin, 9 rebounds, dan 2 assists. Sementara Douglas Herring mencetak 18 poin, 3 rebounds, dan 4 assists.
Di babak semifinal, CLS akan berhadapan dengan tim asal Thailand, Mono Vampire. Duel akan dihelat pada 21 April mendatang.
“Perjalanan kita tidak akan berhenti di sini. Dua minggu lagi kita akan menghadapi Mono Vampires. Tapi malam ini kami ingin menikmati kemenangan atas Saigon Heat,” ungkap Christopher Tanuwidjaja, Managing Partner CLS Knights dalam rilis yang diterima VIVA.
“Great Job. Double champions defense. Itu kunci kemenangan hari ini. Anak-anak bermain sangat bagus dalam bertahan. Saya nilai 10 untuk defense malam ini tapi 5 saat menyerang. Melawan Mono Vampire kami harus fokus kepada pemain inti mereka dan kami harus lebih bermain cepat,” tutur Brian Rowsom.