Sempurna di Seri 3, Merpati Bali Tak Tersentuh di Puncak Klasemen
- Tim media Srikandi Cup
VIVA – Merpati Bali sukses menyapu bersih semua pertandingan yang dihelat di Seri 3. Tim terakhir yang menjadi korban adalah Sahabat Semarang.
Bertarung di GOR Sahabat Semarang, Sabtu 6 April 2019, Merpati Bali menang dengan skor 40-31. Kemenangan ini membuat Merpati Bali tak tergoyahkan di puncak klasemen musim reguler Srikandi Cup 2018/2019.
Pemain Merpati Bali, Ni Putu Eka Febiananda, menjadi yang paling cemerlang di pertandingan ini. Dia mencetak sembilan angka, delapan rebounds dan masing-masing satu steal dan blok.
Di kubu Sahabat Semarang, Nia Titin Sulistyarini bermain gemilang dengan mencatat 12 poin, enam rebounds dan tiga assists. Diikuti oleh rekannya Egi Miftakhul Jannah yang membuat double-double dengan 11 poin, 14 rebounds dan dua steal.
“Saya mengucapkan terima kasih atas kesempatan yang di berikan oleh Coach Xaverius Wiwid. Di game ini ia ingin para pemain khususnya pemain lapis kedua merasakan atmosfer pertandingan yang ketat melawan Merpati Bali, karena kami nanti akan bertemu kembali dengan mereka di playoffs,” ucap center Sahabat Semarang, Egi Miftakhul Jannah, dalam rilis yang diterima VIVA.
“Di seri ini kami sudah banyak di perkuat oleh para pemain yang baru pulih dari cedera. Kami tidak boleh terlalu puas secara berlebihan, masih ada satu seri penentuan yang paling penting yakni babak playoffs, kita tidak boleh lengah,” kata point guard Merpati Bali, Agustin Gradita Retong.
Babak playoffs Srikandi Cup akan bergulir di kota Yogyakarta pada tanggal 22-27 April 2019 di GOR Universitas Islam Indonesia (UII) Yogyakarta.