Unsur Pembeda Karakter Kobe Bryant dan LeBron James

Jordan Clarkson (kanan), saat masih membela LA Lakers.
Sumber :
  • Reuters

VIVA – Jordan Clarkson adalah satu dari sedikit pemain di NBA yang bisa bermain dengan dua maestro NBA, Kobe Bryant dan LeBron James dalam kariernya. Clarkson sempat bermain dengan Bryant pada dua tahun kiprah awalnya di LA Lakers.

LA Lakers Resmi Berikan Kontrak Reguler pada Stanley Johnson

Tak lama berselang, pemain 25 tahun tersebut menuju Cleveland Cavaliers dimana Clarkson sudah jalani enam pertandingan bersama LeBron. Dalam wawancara radio belum lama ini, Clarkson mengungkap perbedaan gaya main bintang berjuluk King dengan The Black Mamba.

Clarkson mengungkapkan LeBron memberi pemain lain kepercayaan diri, dan mendorong seluruh pemain dalam timnya untuk menjadi lebih baik. Metode yang berbeda diterapkan oleh Kobe Bryant yang lebih banyak mengawasi pemain dari jarak jauh.

Patung Kobe Bryant dan Putrinya Didirikan di Lokasi Kecelakaan

“Selama tahun saya sebagai rookie, Kobe selalu ada dengan saya. Saat ke gym pagi-pagi dengan dia, dia akan langsung latihan. Ini agak berbeda dengan LeBron yang suka memberi semangat dan hal-hal lain. Anda tahu, Kobe memiliki cara sendiri untuk memotivasi pemain lain,” ungkap Clarkson dilansir FOX Sports News.

Dia menambahkan bahwa ketika Bryant meluangkan waktu untuk berinteraksi dengan rekan setimnya, Mamba bisa menjadi sangat agresif.

LeBron James Sumbang 29 Poin, LA Lakers Tebas Orlando Magic

“Dua gaya kepemimpinan berbeda. LeBron, sangat menggembirakan, membawa semua orang bersama-sama. Dan Kobe, dia mengujimu, melihat apa yang akan kau berikan padanya. Dia akan berteriak pada kalian dan akan melakukan apapun itu. Dia memiliki cara sendiri untuk memimpin orang. Ada dua sisi yang berbeda, saya merasa beruntung bisa merasakan keduanya,” ujar Clarkson berbagi pengalaman.

Kobe Bryant saat membawa Los Angeles Lakers juara NBA 1999/2000

Kenang Kobe Bryant, NBA Perkenalkan Desain Baru Trofi MVP All-Star

Trofi Kobe Bryant baru ini dihadirkan NBA menggandeng seniman Victor Solomon yang kerap dipercaya oleh para bintang NBA.

img_title
VIVA.co.id
4 Februari 2022