Tim F1 Ferrari dan Red Bull Umumkan Logo Baru
- foxsportsnews
VIVA – Membuka awal perjalanan pada tahun 2018, tampaknya akan menjadi lembaran baru bagi tim elite Formula 1, Ferrari dan Red Bull Racing. Kedua kubu tersebut memutuskan untuk mengubah logo tim.
Opsi tersebut, merupakan salah satu persiapan menjelang bergulirnya ajang balapan F1 musim 2018. Selain itu, perubahan logo juga merujuk pada sejumlah peraturan baru terkait label sponsor tim.
Logo Ferrari pada masa lalu sangat dipengaruhi oleh partner lama mereka, Marlboro yang dimiliki oleh Philip Morris. Padahal, sejak 2006, pihak F1 sudah mengeluarkan larangan adanya merek rokok.
Meskipun demikian, Morris dan Marlboro tetap memberikan ruang untuk mereka, serta sejumlah sponsor yang lebih tepat, yang tidak memiliki hubungan yang kuat dengan merokok.
Ferrari baru saja menandatangani perpanjangan kontrak dengan Marlboro pada September lalu. Menurut laporan FOX Sports News, nilai kerja sama tersebut mencapai 160 juta dolar AS (sekitar Rp2,15 triliun) per tahun.
Namun, dalam logo baru yang diluncurkan, tim Scuderia ini hanya menonjolkan lambang yang sudah sangat familiar, yakni Kuda Jingkrak dan inisial Scuderia Ferrari (SF). Artinya, mereka meninggalkan logo persegi panjang yang sangat berkaitan dengan Marlboro.
Sementara itu, Red Bull Racing meluncurkan logo baru yang lebih segar. Tim berlambang banteng ini menyematkan nama Aston Martin yang merupakan sponsor baru mereka.