Hamilton Beberkan Kunci Keberhasilan di F1 GP Italia

Pembalap tim Mercedes, Lewis Hamilton.
Sumber :
  • REUTERS/Hamad I Mohammed

VIVA.co.id – Pembalap Mercedes, Lewis Hamilton menjadi juara F1 GP Italia, Minggu, 3 September 2017 malam WIB. Pembalap asal Inggris tersebut melahap 53 putaran Sirkuit Monza dengan catatan waktu 1 jam 15 menit 32 detik.

Kendati demikian, Hamilton berjanji akan tetap berjuang lebih keras tidak akan meremehkan pembalap lain. Diakui Hamilton. persaingan di F1 bakal lebih ketat.

"Saya harus tampil konsisten dan menjadi lebih baik lagi dari hari ke hari. Saya tertinggal 20 poin di bulan Juli dan sekarang kami telah mengubahnya," ujar Hamilton dilansir Daily Star, Selasa, 5 September 2017.

Hamilton menjelaskan, tahun ini timnya jauh lebih solid, karenanya, hal itu menjadi salah satu kunci keberhasilan pembalap Mercedes dalam bertanding.

"Ada solidaritas dan persatuan sejati di tim kami tahun ini. Hal ini menjadi pemicu semangat kami merebut podium," ungkapnya.

Hamilton senang karena para teknisi Mercedes berhasil menemukan jawaban atas setiap masalah yang ada.

"Jika saya yakin dan mengatakan saya bisa melakukan semua ini maka saya yakin bisa melakukannya," kata dia.

Dengan start terdepan pada sesi balapan besok, Hamilton berpeluang merebut puncak klasemen F1. Saat ini, dia berada di posisi kedua dengan 213 poin atau kalah tujuh angka dari Sebastian Vettel di posisi satu.

Berikut hasil lengkap balapan F1 GP Italia, Minggu 3 September:

1.Lewis Hamilton GBR Mercedes AMG Petronas Motorsport 53 laps

Gaji Fantastis Lewis Hamilton di Ferrari

2.Valtteri Bottas FIN Mercedes AMG Petronas Motorsport +4.4s

3.Sebastian Vettel GER Scuderia Ferrari +36.3s

5 Pelatih Banyak Menang di Premier League, Elkan Baggott Enggak Muluk-muluk

4.Daniel Ricciardo AUS Red Bull Racing-TAG Heuer +40.3s

5.Kimi Raikkonen FIN Scuderia Ferrari +1m 0.0.s

Lewis Hamilton Joins Ferrari After 11 Years with Mercedes

6.Esteban Ocon FRA Sahara Force India-Mercedes +1m 11.5s

7.Lance Stroll CAN Williams Martini Racing-Mercedes +1m 14.1s

8.Felipe Massa BRA Williams Martini Racing-Mercedes +1m 14.8s

9.Sergio Perez MEX Sahara Force India-Mercedes +1m 15.2s

10.Max Verstappen NED Red Bull Racing-TAG Heuer +1 lap

11.Kevin Magnussen DEN Haas-Ferrari +1 lap

12.Daniil Kvyat RUS Scuderia Toro Rosso-Renault +1 lap

13.Nico Hulkenberg GER Renault Sport F1 +1 lap

14.Carlos Sainz Jr. ESP Scuderia Toro Rosso-Renault +1 lap

16.Romain Grosjean FRA Haas-Ferrari +1 lap

17.Pascal Wehrlein GER Sauber-Ferrari +2 laps

Did not finish

Fernando Alonso ESP McLaren-Honda

Marcus Ericsson SWE Sauber-Ferrari

Toffel Vandoorne BEL McLaren-Honda

Jolyon Palmer GBR Renault Sport F1

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya