GP Jerman akan Dicoret dari Kalender F1 2017
- REUTERS
VIVA.co.id - Jerman akan dicoret dari kalender balapan Formula 1 (F1) pada musim 2017. Ini menyusul tak ada kesepakatan yang dicapai pihak otoritas F1 dengan pengelola Sirkuit Hockenheimring.
GP Jerman sejatinya akan menjadi seri ke-12 pada musim depan, dan berlangsung pada 30 Juli 2017 di Hockenheimring. Dengan begitu, sementara balapan hanya akan berlangsung sebanyak 20 seri pada 2017.
Direktur Eksekutif Sirkuit Hockenheimring, Georg Seiler, mengatakan tidak ada kesepakatan yang tercapai dengan pihak F1. Selain itu, ada risiko ekonomi yang cukup besar, bila menggelar balapan secara beruntun tiap tahunnya.
"Sayang sekali, tapi bukan kejutan mengingat tanggal balapan tersebut masih berstatus menunggu konfirmasi dan (pada akhirnya) tidak ada kesepakatan antara F1 dengan Hockenheimring," kata Seiler, dilansir Motorsport.
Sementara itu, Bernie Ecclestone selaku bBos F1 sangat menyayangkan keputusan ini. Pria berusia 86 tahun ini menyatakan sudah berusaha untuk tetap mempertahankan Hockenheimring.
"Saya tak mengerti cara untuk mempertahankan balapan di sini. Ini komersial. Yang luar biasa kami memiliki juara dunia dari Jerman. Mercedes sebagai konstruktor terbaik, dan mungkin saja ada pembalap juara dari Jerman," kata Ecclestone. (one)