Ditantang Raih Gelar Juara Musim Depan, Ini Kata Crutchlow

Pembalap Tim LCR Honda, Cal Crutchlow
Sumber :
  • Crash.net

VIVA.co.id – Pembalap LCR Honda, Cal Crutchlow, sedang menikmati masa-masa indah setelah berhasil juara MotoGP Australia di Sirkuit Phillip Island. Meski begitu, pembalap asal Inggris itu masih enggan disebut sebagai pesaing gelar juara musim depan.

Terus Jadi 'Sweeper' di MotoGP, Luca Marini Bakal Tinggalkan Honda Lebih Cepat

Musim ini menjadi musim yang menakjubkan bagi pembalap 30 tahun. Bagaimana tidak, sejauh ini dia berhasil menjuarai dua seri, yakni di MotoGP Republik Ceko dan MotoGP Australia. Sedangkan pada MotoGP Inggris, dia sukses merebut posisi kedua.

Kemenangan yang berhasil diraihnya musim ini menunjukkan jika Crutchlow memiliki kemampuan untuk bersaing di jalur juara. Namun, pandangannya masih realistis terkait hal tersebut.

Repsol Honda Belum Tentu Tancap Gas di Awal Musim MotoGP 2024

"Saya sangat realistis tentang hal itu. Saat ini, kami masih melihat apa yang diberikan oleh Honda dan bagaimana perubahan motor pada musim depan. Itu merupakan permintaan besar untuk menjadi pesaing juara musim depan," ujar Crutchlow seperti dilansir Motorsport.

Meski begitu, Crutchlow tak menampik kemungkinan untuk juara. Dia yakin akan ada kesempatan jika dia terus percaya.

Pengakuan Casey Stoner Tinggalkan Honda, Cemburu ke Marc Marquez

"Saya tidak akan berhenti untuk terus percaya jika saya bisa (jadi juara). Saya akan terus berusaha. Hal yang terpenting adalah saya selalu meraih hasil bagus pada setiap seri," ucapnya.

Kemenangan Aleix Espargaro di MotoGP

Tinggalkan Aprilia, Aleix Espargaro Resmi Gabung Tim Honda MotoGP

 Aleix Espargaro akhirnya resmi bergabung dengan tim balap Honda MotoGP di 2025 mendatang. Pembalap asal Spanyol tersebut akan menjadi pembalap tes motor Honda RC213V....

img_title
VIVA.co.id
2 Juli 2024