Start di Depan 2 Pembalap Sauber, Rio Haryanto Girang
Minggu, 31 Juli 2016 - 09:14 WIB
Sumber :
- VIVAnews/Anhar Rizki Affandi
VIVA.co.id -
Pembalap Formula 1 (F1) asal Indonesia, Rio Haryanto, sangat puas dengan hasil di sesi kualifikasi GP Jerman, Sabtu 30 Juli 2016. Dia pun berharap bisa meneruskan tren positifnya di sesi balapan.
Dalam sesi kualifikasi di Sirkuit Hockenheimring, Rio berhasil mencatatkan waktu 1 menit 1 menit 16,977 detik. Hasil tersebut membuat pembalap Manor Racing ini akan memulai balapan dari posisi 20.
Rio bakal start di depan dua pembalap Sauber, Felipe Nasr dan Marcus Ericsson. Pembalap berusia 23 tahun itu menilai Manor mengalami banyak peningkatkan yang cukup baik.
“Sangat bahagia kami berhasil meningkatkan kinerja di sini. Saya rasa kali ini kami membuat sebuah kemajuan dari beberapa uji coba yang berlangsung,” kata Rio pada situs resmi Manor.
“Kami membuat sebuah perbaikan baru-baru ini, kini kami dapat merasakan perubahannya hari ini. Saya puas, bisa berada di depan Sauber. Jadi kecepatan kami terlihat cukup baik, jadi saya berharap kami dapat memiliki balapan yang baik," sambungnya.
Balapan yang akan berlangsung Minggu 31 Juli 2016 malam WIB ini, akan dipimpin oleh Nico Rosberg. Di posisi dua ada rekan setimnya di Mercedes, Lewis Hamilton.
Baca Juga :
F1 GP Inggris Larang Pembalap Rusia Tampil
“Sangat bahagia kami berhasil meningkatkan kinerja di sini. Saya rasa kali ini kami membuat sebuah kemajuan dari beberapa uji coba yang berlangsung,” kata Rio pada situs resmi Manor.
“Kami membuat sebuah perbaikan baru-baru ini, kini kami dapat merasakan perubahannya hari ini. Saya puas, bisa berada di depan Sauber. Jadi kecepatan kami terlihat cukup baik, jadi saya berharap kami dapat memiliki balapan yang baik," sambungnya.
Balapan yang akan berlangsung Minggu 31 Juli 2016 malam WIB ini, akan dipimpin oleh Nico Rosberg. Di posisi dua ada rekan setimnya di Mercedes, Lewis Hamilton.
Baca Juga :
Sirkuit F1 di Indonesia akan Dibangun Megah, Begini Komentar IMI
Selain Sirkuit Mandalika yang akan menjad tempat diselenggarakannya MotoGP, Indonesia juga akan membangun sirkuit untuk penyelenggaraan Formula 1 alias F1
VIVA.co.id
15 Maret 2022
Baca Juga :