Rosberg Tercepat, Rio Haryanto Posisi 21 di FP3 GP Jerman
Sabtu, 30 Juli 2016 - 17:41 WIB
Sumber :
- REUTERS/Jason Reed
VIVA.co.id -
Mercedes mendominasi pada latihan bebas ketiga pada Formula 1 (F1) GP Jerman, Sabtu 30 Juli 2016. Kali ini, Nico Rosberg keluar sebagai yang tercepat.
Dalam free practice yang berlangsung di Sirkuit Hockenheimring, Rosberg menorehkan waktu terbaiknya dengan 1 menit 15,738 detik dari 16 lap yang dilakoninya. Sedangkan Lewis Hamilton berada di posisi dua dengan selisih +0.057 detik dari Rosberg.
Pembalap Red Bull Racing, Daniel Ricciardo, menempati peringkat ketiga dengan torehan terbaiknya 1 menit 15,837 detik. Posisi empat dan lima dihuni oleh pembalap Ferrari, Kimi Raikkonen dan Sebastian Vettel.
Raikkonen mencatat waktu 1 menit 15,902 detik, sedangkan Vettel 1 menit 16,104 detik. Sementara itu, Rio Haryanto tetap konsisten dengan meraih posisi ke-21.
Pembalap Manor Racing asal Indonesia tersebut menorehkan waktu 1 menit 18,272 detik dari 18 lap yang dilahapnya. Sementara posisi buncit dihuni oleh pembalap Haas, Romain Grosjean, dengan waktu 1 menit 25,160 detik.
Berikut Hasil Lengkap FP3 GP Jerman:
1. Nico Rosberg GER Mercedes-Mercedes 1m 15.738s
2. Lewis Hamilton GBR Mercedes-Mercedes 1m 15.795s
3. Daniel Ricciardo AUS Red Bull-TAG 1m 15.837s
4. Kimi Raikkonen FIN Ferrari-Ferrari 1m 15.902s
5. Sebastian Vettel GER Ferrari-Ferrari 1m 16.104s
6. Max Verstappen NED Red Bull-TAG 1m 16.182s
7. Valtteri Bottas FIN Williams-Mercedes 1m 16.400s
8. Felipe Massa BRZ Williams-Mercedes 1m 16.630s
9. Fernando Alonso ESP McLaren-Honda 1m 16.916s
10. Nico Hulkenberg GER Force India-Mercedes 1m 19.972s
11. Carlos Sainz Jr ESP Toro Rosso-Ferrari 1m 17.028s
12. Sergio Perez MEX Force India-Mercedes 1m 17.066s
13. Esteban Gutierrez MEX Haas-Ferrari 1m 17.160s
14. Daniil Kvyat RUS Toro Rosso-Ferrari 1m 17.227s
15. Kevin Magnussen DEN Renault-Renault 1m 17.351s
16. Jolyon Palmer GBR Renault-Renault 1m 17.473s
17. Marcus Ericsson SWE Sauber-Ferrari 1m 17.685s
18. Felipe Nasr BRA Sauber-Ferrari 1m 18.057s
19. Jenson Button GBR McLaren-Honda 1m 18.093s
21. Rio Haryanto INA Manor-Mercedes 1m 18.272s
Baca Juga :
Ada Racikan Baru pada Ban Formula One Musim 2022
Sirkuit F1 di Indonesia akan Dibangun Megah, Begini Komentar IMI
Selain Sirkuit Mandalika yang akan menjad tempat diselenggarakannya MotoGP, Indonesia juga akan membangun sirkuit untuk penyelenggaraan Formula 1 alias F1
VIVA.co.id
15 Maret 2022
Baca Juga :