Soal F1 GP Jerman, Rio Haryanto Minta Dispensasi dari Manor
- Twitter/Manor Racing
VIVA.co.id - Masa depan Rio Haryanto bersama Manor Racing dalam ajang Formula 1 (F1) masih belum mendapat kejelasan. Meski demikian, pembalap asal Indonesia ini berharap bisa tampil di seri GP Jerman pada 31 Juli mendatang.
Seri GP Hungaria yang berlangsung pada Minggu 24 Juli 2016, disebut-sebut sebagai balapan terakhir Rio bersama Manor. Ini tak lain karena pembalap berusia 23 tahun tersebut belum melunasi sisa pembayaran kepada tim asal Inggris ini, sebesar 7 juta euro.
Manajer Rio, Piers Hunnisett, berharap adanya dispensasi dari kubu Manor untuk bisa memakai kliennya pada balapan di Hockenheim. Di mana, itu adalah seri terakhir di paruh pertama, dan Rio bisa istirahat selama musim panas sembari mencari dukungan yang tersisa.
"Saya berharap itu yang terjadi (balapan di GP Jerman. Ya, dalam pikiran saya yang akan menjadi rencana yang logis mengingat tiga minggu kemudian libur (paruh musim),” kata Hunnisett kepada Autosport.
"Itulah yang saya pikirkan, dan saya berharap tim (Manor) berpikir juga akan memberi kita beberapa waktu,” ujarnya menambahkan.
Hingga saat ini, Rio masih kesulitan mendapatkan sponsor untuk melunasi sisa pembayarannya. Di sisi lain, Pemerintah Indonesia melalui Menpora sudah pasrah dalam pencarian dana dan menyerahkan semuanya kepada Manor.
Manor sendiri menyatakan ingin Rio tetap membalap semusim penuh pada musim balapan tahun ini. Akan tetapi, mereka juga sudah memiliki beberapa rencana lain bila Rio tak bisa melunasi utang tersebut.
Namun, Hunnisett masih yakin semua pembayaran bisa diselesaikan dengan secepatnya.
(mus)