Ancaman Nyata untuk Pembalap di Sirkuit Baku
- bakucitycircuit.com
VIVA.co.id – Keluhan dari pembalap mengenai buruknya keamanan di Sirkuit Baku, Azerbaijan, tak main-main. Ada satu sektor yang bisa mengancam keselamatan pembalap saat mengaspal di Sirkuit Baku.
Anda yang sering menonton Formula 1 (F1), pasti sering melihat zona merah-putih di pinggir lintasan. Zona itu biasa disebut kerbs.
Nah, ada masalah yang ditemukan di kerbs Sirkuit Baku. Pihak penyelenggara mulai mengendus adanya keanehan di area kerbs Sirkuit Baku usai sesi latihan bebas pertama.
Pada kesempatan tersebut, banyak mobil pembalap yang mengeluarkan api dari ban depan sisi kiri. Usut punya usut, ada sayatan lebar di ban depan sisi kiri beberapa mobil pembalap.
Penyelidikan pun digelar. Manajer balap Pirelli, Mario Isola, selaku pemasok ban resmi F1, curiga tersebar kerikil tajam di sekitar kerbs. Isola berharap masalah ini bisa segera diatasi sebelum balapan dimulai.
"Kami mendapatkan informasi bahwa ban yang digunakan di sesi latihan bebas pertama, terutama ban depan sisi kiri, terdapat beberapa sayatan. Saya tak bisa memberikan angka, tapi 90 persen mobil mengalaminya. Jadi, ini harus diselidiki," kata Isola seperti dilansir Crash.
"Semua sayatan ada di posisi tertentu. Kami meminta kepada penyelengara untuk diadakan penyelidikan," lanjutnya.
Sementara itu, Direktur Balap F1, Charlie Whiting, menyatakan memang ada masalah pada kerbs di beberapa sektor. Hingga kini, pihaknya masih memperbaiki kondisi kerbs di Sirkuit Baku. "Kami masih punya masalah di beberapa tikungan yang memang tak kami prediksi sebelumnya," terang Whiting.