Dua Pembalap Muda Indonesia Ikuti Valentino Rossi Academy
- Crash.net
VIVA.co.id – Yamaha Motor telah merilis lima nama pembalap muda yang akan dikirim ke akademi pembalap milik Valentino Rossi, yakni VR46 Rider Academy. Dari lima nama tersebut, dua diantaranya terdapat nama pembalap Indonesia.
Pada awal tahun ini, Yamaha telah mengumumkan kerja sama selama tiga tahun dengan VR46 Academy. Kemitraan ini melibatkan pasokan sepeda motor dari Yamaha, ditambah dukungan untuk diluar lintasan.
Sebagai balasannya, pabrikan berlambang garpu tala akan mengirimkan beberapa bintangnya dari Asia Road Racing Championship (ARRC) di kelas 250cc untuk mengikuti pelatihan di VR46 Academy. Mereka akan langsung menerima bimbingan dari juara dunia sembilan kali itu.
Kelima pembalap tersebut adalah Peerapong Loiboonpeng (21, Thailand), Galang Hendra Pratama (17, Indonesia), Soichiro Minamimoto (16, Japan), Kasma Daniel Bin Kasmayudin (16, Malaysia), dan Imanuel Putra Pratna (19, Indonesia). Kelima pembalap tersebut dipilih berdasarkan poin klasemen mereka, usia dan faktor lainnya. Mereka akan melakukan perjalanan ke kampung halaman Rossi di Tavullia dari 4 Juli - 8 Juli.
"Ini adalah langkah besar dalam membantu bakat muda. Hanya beberapa bulan yang lalu kemitraan antara Yamaha dan VR46 dimulai dan mulai membawa orang-orang dari Akademi untuk pelatihan mereka," kata Rossi seperti dilansir Crash.
"Saya pribadi sangat senang bisa berperan aktif dalam membantu bakat muda dan saya tak sabar untuk bertemu pengendara Yamaha dan berlatih dengan mereka," tambahnya.