Kvyat 'Ditendang', Verstappen Masuk Tim Red Bull
- REUTERS/Tim Chong.
VIVA.co.id – Jelang gelaran balap Formula 1 (F1) GP Spanyol, Red Bull membuat sebuah keputusan yang cukup mengejutkan. Mereka memutuskan untuk mengeluarkan Daniel Kvyat dari tim hingga akhir musim ini.
Posisi Kvyat di Red Bull akan digantikan oleh pembalap dari tim Toro Rosso, Max Verstappen. Sedangkan Kvyat akan kembali dengan Toro Rosso, tim pertamanya sejak memulai balapan F1 pada 2013 silam.
Artinya, Verstappen akan berduet dengan Daniel Ricciardo dan Kvyat bersama Carlos Sainz Jr hingga balapan akhir musim ini. Bos Red Bull, Cristian Horner, mengatakan bila Verstappen adalah pembalap belia yang memiliki talenta luar biasa.
"Max punya talenta yang sangat luar biasa, penampilannya di Toro Rosso membuat kami ingin memberikannya tempat di Red Bull. Kami dalam posisi yang unik dan punya kebebasan untuk menukar posisi empat pembalap di Red Bull atau Toro Rosso," kata Horner, seperti dilansir Crash.
Keputusan Red Bull ‘menendang’ Kvyat, dikabarkan tak lepas dari insiden yang terjadi pada GP Rusia. Di mana, pembalap berusia 22 tahun tersebut menabrak mobil Sebastian Vettel sebanyak 2 kali di awal lap.
Itu juga yang membuat pembalap asal Ferrari tersebut gagal finis dalam balapan yang berlangsung di Sirkuit Sochi itu. Vettel yang merupakan mantan pembalap Red Bull dan posisinya digantikan oleh Kvyat, langsung menghampiri Horner dan memintanya untuk memperingatkan Kvyat.
Horner mengakui bila Kvyat melakukan kesalahan fatal, dan telah meminta maaf kepada Vettel atas tabrakan tersebut. Kemarahan Vettel ini tak lama setelah Kvyat nyaris menabraknya di GP China, di mana keduanya sempat cekcok di balik podium. (one)