Jelang MotoGP Austin, Lorenzo Masih Risaukan Ban

Pembalap Tim Yamaha, Jorge Lorenzo
Sumber :
  • REUTERS

VIVA.co.id – Jorge Lorenzo masih menyimpan kecemasan jelang balapan MotoGP Austin pada 10 April 2016. Pembalap Movistar Yamaha itu cemas dengan ban yang akan dipersiapkan oleh pemasok ban di musim ini, Michelin.

Permasalahan ban memang menjadi perhatian di musim ini, banyak pembalap yang mengeluhkan kualitas ban Michelin. Bahkan, Michelin harus menarik ban medium karena insiden Scott Redding pada latihan bebas keempat GP Argentina.

Alhasil, para pembalap harus memakai ban baru dan melakukan pergantian motor dan ban pada sesi balapan. Lorenzo gagal finis di seri kedua tersebut karena crash, dan dia tak mau hal tersebut terulang di Amerika Serikat nanti.

"Ini adalah situasi yang sangat sulit dengan Michelin, karena kami tidak tahu ban apa yang mereka akan berikan kepada sirkus MotoGP di Austin. Menurut sepengetahuan saya, trek di mana biasanya memerlukan ban jauh lebih lembut daripada di Argentina," kata Lorenzo, dilansir Motorsports.

"Itu bisa terjadi bahwa untuk alasan keamanan mereka membawa ban jauh lebih sulit daripada yang kami harus gunakan selama mengaspal. Saya harap kami tidak memiliki lagi sesuatu seperti apa yang terjadi dengan Baz dan Redding. Tetapi tidak tergantung pada kami, itu terserah Michelin,” ujar sang juara bertahan MotoGP ini.

Musim Depan Winglet Dilarang di MotoGP, Ducati Tak Cemas